Selasa, 16 Desember 2008

Bagaimana Mempercepat Kinerja PC

Ketika Anda menyadari bahwa Anda perlu untuk mempercepat kerja PC (Personal Computer) yang berjalan terlalu lambat. Dalam kebanyakan kasus, Anda dapat mempercepat PC Anda dengan mendownload software dan menjalankan beberapa program lain yang mungkin sudah ada di computer Anda.

Berikut enam langkah untuk mempercepat proses dan kinerja PC dan mendapatkan performance yang lebih baik :

  1. Hapus file dan program yang tidak dibutuhkan dan tidak pernah dipakai. Jika Anda sebelumnya tidak pernah melakukannya, maka hal tersebut akan menghapus file tambahan yang terkumpul setiap menggunakan Internet. Performance PC dapat lebih cepat dengan menghapus file yang ada di folder Temp Internet Files, di Recycle Bin dan di folder Temp. Selain itu, Anda dapat membatasi jumlah hari untuk menyimpan file dari Internet dengan angka 1 sampai 3 hari.
  2. Jalankan Software Registry Cleaner. Suatu saat file register akan berisi file dan data yang tidak berguna yang dapat membuat kinerja komputer Anda menjadi lambat. Software Registry Cleaner dapat mempercepat performance PC dengan membersihkan data yang tidak berguna dan membuat bebas error. Anda juga akan membutuhkan software ini untuk mengorganisasikan file dengan rapi.
  3. Bebaskan PC dari spyware dan malware yang dapat memperlambat performance PC Anda. Anda dapat menggunakan software Spyware Removal yang akan menuntaskan masalah spyware dan malware Anda. Sebuah Firewall juga akan membantu Anda untuk tetap aman dari serangan malware dan spyware.
  4. Defrag Harddisk Anda. Semua program yang sudah Anda install tersebar ke seluruh harddisk Anda sehingga membuat waktu loading program lebih lama. Dengan defrag harddisk sebualn sekali dapat mempercepat kinerja PC Anda.
  5. Scan dan Hapus Virus. Virus komputer dapat bekerja di ‘belakang’ dan mungkin Anda tidak mengetahuinya. Hal ini akan memakan memori dan memperlambat proses kerja komputer Anda, atau bahkan lebih buruk. Anda dapat menggunakan program antivirus yang akan mendeteksi dan menghilangkan virus, dan menjaga agar komputer Anda tetap bersih dari virus.
  6. Program yang tidak dipakai dapat di-disable. Biasanya terdapat program tambahan dalam software Windows dan Anda mungkin tidak pernah memakainya. Anda bias melakukan disable tehadap program yang tidak dipakai untuk mempercepat kinerja PC Anda.

Si Kecil Dell Vostro 1310


foto berita artikel

Rupanya kesuksesan lineup Vostro dari Dell membuat perusahaan ini antusias untuk memproduksi seri Vostro ini. Seri Vostro terbaru yang diluncurkan Dell adalah Dell Vostro 1310 yang sekaligus merupakan notebook seri Vostro terkecil karena display-nya hanya berukuran 13,3 inch.

Dell Vostro 1310 sendiri tersedia dalam beberapa type processor, mulai dari processor 1.86GHz Celeron M M540 hingga processor Intel T9500 2.6GHz Core 2 Duo. Untuk display monitor Dell Vostro 1310 pun tersedia dalam dua macam type, yaitu display 1280x800 WXGA dengan tampilan matte anti-glare coating dan display 1280x800 WXGA "TrueLife" glossy. Untuk harga, si kecil Dell Vostro 1310 ini dilepas di pasaran mulai $749 dollar Amerika.

Berikut ini merupakan salah satu spesifikasi Dell Vostro 1310 seharga $1,357 :

  • Processor: Intel Core 2 Duo T8100 (2.1GHz)
  • Memory: 2GB - 2 DIMM (DDR2-667) (4GB max)
  • HDD: 160GB 5400RPM HDD
  • Graphics: 128MB NVIDIA GeForce 8400M GS
  • Display: 13.3" WXGA Antiglare
  • Optical drive: Slot-loading 8x DVD +/- RW
  • OS: Vista Business SP1 (available with XP Professional)
  • Software: 30-day security subscription anti-virus, No trail-ware
  • Wireless: Dell 1505 Wireless-N Mini Card (802.11a/g/n)
  • Battery: 6-cell battery
  • Other: Webcam and fingerprint reader
  • Services: Network assistant; 10GB of Datasafe online; Dell Support Center; PC Tune-up
  • Dimensions (HxWxD): 0.94" (front)/1.59" (back) x 12.48" x 9.57"
  • Weight: 4.45 lbs (with 4-cell battery), 4.63 lbs (with 6-cell battery)

Asus Eee PC 901 12 GB Launched in Taipei


foto berita artikel

Salah satu lineup unggulan Asus untuk seri notebook classmatenya yang terbaru adalah Asus Eee PC 901. Seri Asus Eee PC 901 ini telah mulai dijual secara luas semenjak launching perdananya pada pameran komputer akbar di Taipei, Computex 2008. Asus Eee PC 901 ini sudah mulai banyak dijumpai di distrik penjualan komputer Kauanghua Plaza.

Dari sisi desain, Asus Eee PC 901 mempunyai sedikit perbedaan dengan seri Asus Eee PC 900 pendahulunya. Desainnya terkesan lebih halus ditunjang dengan finishing glossy yang sedikit berbeda dibanding finishing warna mutiara yang sebelumnya diterapkan pada seri Asus Eee PC 701 dan 900. Selain itu logo Asus yang biasa menghiasa bagian atas cover notebook Asus, pada seri Asus Eee PC 901 ini sengaja dihilangkan dan diganti dengan logo ‘Eee’.

Inovasi lain yang dibawa oleh seri Asus Eee PC 901 ini adalah dari sisi daya tahan battery. Jika seri Asus Eee PC 900 yang lama hanya memakai battery 5800 mAh, maka seri Asus Eee PC 901 telah memakai battery 6600 mAh. Hal ini tentu saja meningkatkan daya tahan battery dalam menopang kinerja processor Intel Atom yang dipergunakannya. Processor Intel Atom sendiri merupakan seri processor hemat energi yang diciptakan Intel khusus untuk ultramobile devices. Diindikasikan battery pada seri Asus Eee PC 901 dapat menopang operasi notebook ini hingga kurang lebih 5 jam 56 menit. Tentu saja durasi daya tahan battery sebaik itu sangat diperlukan untuk sebuah mobile devices seperti Asus Eee PC 901 ini.

Berikut ini merupakan spesifikasi selengkapnya dari Asus Eee PC 901 ini:

  • Intel Atom 1.6GHz processor
  • 12GB of Flash-based storage (4GB onboard SSD and 8GB PCI-E mini card SSD)
  • 1GB of DDR2 RAM (667MHz)
  • Windows XP operating system
  • 8.9-inch screen with 1024 x 600 resolution
  • Ports: 3 USB 2.0, 1 VGA monitor out, headphone jack, microphone input, SD card reader (SDHC compatible), Kensington lock slot, Ethernet 10/100
  • Webcam (1.3 MP)
  • Battery: 6600 mAh 7.2V Li-Ion
  • Wireless: 802.11b/g/n Atheros, Bluetooth 2.0
  • Input: Keyboard and Multi-touch touchpad
  • One-year warranty
    (dna)

Mini-Note, Seri Notebook Classmate dari Hewlett Packard


foto berita artikel

Hewlett-Packard Co., perusahaan raksasa komputer dunia ini baru saja mengumumkan seri terbaru laptop-nya yang akan memasuki market segment classmate notebook. Market segment dari classmate notebook sendiri dipelopori oleh Asustek Computers Inc., perusahaan pembuatan motherboard papan atas dunia dan Intel Corp., perusahaan semiconductor nomor satu dunia.

Intel Corp. sendiri telah memberi label ‘netbooks’ pada classmate laptop miliknya, dan akan segera merealisasikan penjualan massal netbooks ini di pasar dengan ekspektasi penjualan 50 juta unit laptop pada tahun 2011 mendatang. Sedangkan Asustek Computers Inc. telah terlebih dahulu mempelopori pasar dengan laptop Eee PC-nya. Sebenarnya gagasan laptop classmate ini sendiri muncul dari sebuah non-profit project, OLPC (One Laptop Per Child), laptop murah yang diperuntukkan bagi pendidikan anak-anak tidak mampu di negara-negara berkembang. Intel dan Asus sendiri memang pernah tergabung dalam pengembangan project ini, sehingga wajar jika keduanya terlebih dahulu memasuki segment market laptop classmate ini.

Laptop debutan terbaru Hewlett-Packard Co. untuk seri classmate ini sendiri diberi nama ‘Mini-Note’, sesuai dengan bentuknya yang mungil dan beratnya yang kurang dari 3 pounds, serta diagdonal display layar 8,9 inch beresolusi 1280x768. Dengan ukuran layar yang ‘mini’ tersebut, maka desain keyboard pun harus disesuaikan sehingga lebih kecil 8% jika dibandingkan dengan keyboard QWEERTY notebook pada umumnya. Dengan membidik market segment anak-anak dan pelajar, maka Hewlett-Packard Co. membuat ‘Mini-Note’ ini semungil mungkin tanpa harus kehilangan fungsi-fungsi feature utama yang umumnya dibutuhkan.

Sebagai fungsi otak, Hewlett-Packard Co. memakai micro-processor dari Via Technologies Inc., perusahaan processor rangking 3 dunia, setelah Intel dan AMD. Processor yang dipergunakan mempunyai clock-speed hingga 1,6 GHz. Dari sekian banyak feature yang tersedia pada ‘Mini-Note’ ini, menurut pejabat eksekutif Hewlett-Packard Co., satu-satunya hal yang tidak ada adalah optical drive, baik itu CD-Room ataupun DVD Room. Optical drive sendiri dihilangkan dengan pertimbangan dari berbagai sekolah yang mengusulkannya, untuk menghindarkan pelajar dari menginstall program-program yang tidak diijinkan, seperti game. Namun begitu, jika dikehendaki, optical drive tetap dapat dibeli secara terpisah.

Menurut rencana laptop terbaru dari HP yang berjuluk ‘Mini-note’ ini akan dijual di pasaran dengan kisaran harga $499 dollar Amerika untuk versi Linux yang mempergunakan 64 GB SSD. Sedangkan untuk versi Windows Vista tentunya akan dijual dengan harga yang agak lebih mahal, sekitar $1200 dollar Amerika karena mempergunakan spesifikasi processor yang lebih tinggi dengan kapasitas harddisk mencapai 160 GB.

Microsoft Wireless Laser Mouse 6000 V2.0


foto berita artikel

Versi terbaru dari Mouse yang baru-baru ini dikeluarkan Microsoft adalah Wireless Laser Mouse 6000. Mouse ini didesain Microsoft dengan bentuk sporty dan lebih kecil dari versi pendahulunya. Dari segi penggunaan kontrol, Wireless Laser Mouse 6000 versi 2.0 ini masih mempunyai kontrol yang sama dengan pendahulunya, dengan desain yang lebih ergonomis dan masih mengandalkan high-definition laser dengan masa aktif battery yang lebih lama tentunya. Versi 2.0 dari Wireless Laser Mouse 6000 ini dilengkapi dengan USB transceiver dan mempergunanakan dua buah battery AA.

Wireless Laser Mouse 6000, v2 ini merupakan laser mouse dengan imaging rate laser 6000 frames per second dan resolusi X/Y 1000 points per inchi. Mouse ini mampu melakukan tracking dengan kecepatan 36 inchi per second.

Untuk Sistem Operasi yang dapat mendukung Wireless Laser Mouse 6000 ini adalah Windows Vista ataupun XP dan Mac OS X v10.2-10.5. Untuk mempergunakannya, Anda dapat menginstall terlebih dahulu Microsoft IntelliPoint software, atau langsung memakainya ke komputer. (dna)

Notebook Debutan Baru Hewlett Packard dv2700t


foto berita artikel

Hari Senin lalu (11/2) pabrikan komputer Hewlett Packard kembali meluncurkan seri terbaru notebook 14.1 inch-nya. Notebook ini oleh Hewlett Packard diberi seri dv2700t. Hewlett Packard dv2700t ini merupakan seri yang menggantikan dv2500t. Hewlett Packard dv2700t ini memakai otak processor Intel Core 2 Duo yang didukung dengan LightScribe optical drive dan grafis dari nVidia.

Dari sisi desain, Hewlett Packard dv2700t tampil cantik dengan sentuhan HP's glossy "Imprint Finish" pada sisi permukaan luar. Dari sisi harga, notebook Hewlett Packard dv2700t ini dilepas di pasaran dengan kisaran mulai $799.99 dollar Amerika, harga tersebut merupakan harga bersih setelah dipotong $100 dollar Amerika. Varian seri Hewlett Packard dv2700t tersedia dalam pilihan processor Core 2 Duo dari Intel T5450 1.66GHz Core 2 Duo hingga versi terbaru T9300 2.50GHz Core 2 Duo Penryn. Untuk display monitor, tidak disediakan pilihan lain, selain 14.1 inch 1280x800 WXGA glossy.

Berikut ini merupakan contoh spesifikasi HP Pavilion dv2700t :

  • Windows Vista Home Premium (32-bit)
  • Intel Core 2 Duo Processor T5450 (1.66GHz, 2MB L2 Cache, 667MHz FSB)
  • 14.1" WXGA High-Definition HP BrightView Widescreen Display (1280 x 800)
  • 2GB DDR2 System Memory (2 Dimm)
  • Intel Graphics Media Accelerator X3100
  • HP Imprint (Radiance) Finish + Webcam + Microphone
  • Integrated Altec Lansing stereo speakers
  • Intel PRO/Wireless 4965AGN Network Connection and Bluetooth
  • 120GB 5400RPM SATA Hard Drive
  • LightScribe SuperMulti 8X DVD+/-RW with Double Layer Support
  • 6-Cell Lithium Ion Battery
  • Dimensions (with 6-cell battery): 13.15" (L) x 9.33" (W) x 1.02" (min H)/1.54" (max H)
  • Weight: 5.29 lb
  • 65W AC adapter

FX, Gaming PC Terbaru dari Gateway


foto berita artikel

Sesuai janjinya tahun lalu, Gateway pada awal January ini meluncurkan jajaran seri terbaru komputernya yang dinamakan FX Series. FX Series dari Gateway ini dirancang dengan performa tinggi bagi para pecandu game, terutama kalangan high-end gamers. Gateway FX Series tersedia dalam bentuk desktop computer maupun notebook, dengan mengusung multi-core processor sebagai otaknya, disertai dengan Nvidia Graphics Card s terbaru, support untuk Microsoft DirectX 10.1 yang merupakan gaming platform untuk membawakan graphics-intensive application pada game-game saat ini.

Spesifikasi resminya telah diumumkan pada Consumer Electronics Show (CES) di Las Vegas pada tanggal 7 hingga 10 Januari yang lalu.

Untuk seri gaming desktop high-end Gateway FX540XT, memakai otak Intel Quad-Core Core 2 Extreme QX6850 processor, termasuk di dalamnya juga media penyimpanan 1Tera byte, yang terdiri atas masing-masing dua buah harddisk 500 Giga byte. Sistem spesifikasi Gateway FX540XT ini juga mempergunakan dual Nvidia 8800 GTX graphics cards dengan 768M bytes untuk video memory. Gateway melepas high-end desktop FX540XT ini dengan harga US$3,799.99 dollar Amerika sudah termasuk di dalamnya OS Microsoft's Windows Vista Home Premium.

Gaming desktop yang lain dalam seri ini adalah FX540 yang di dalamnya memakai processor Intel Quad-Core Core 2 Quad Q6600 dengan kapasitas harddisk 500 Giga bytes. Komputer desktop Gateway FX540 dijual dengan harga mulai $999 dollar Amerika.

Desktop seri FX lain dari Gateway adalah seri Gateway FX7020, yang menurut Gateway merupakan gaming desktop dengan harga terjangkau, yaitu $1,099 dollar Amerika. Untuk seri FX7020 ini Gateway memakai processor dari AMD, yaitu Quad-Core Phenom 9600 2.3GHz, sudah termasuk di dalamnya juga Windows Vista. Kapasitas RAM yang dipergunakan FX7020 tidak tanggung-tanggung, yaitu 3 Giga bytes dan Video Memory 512M bytes dari Nvidia's GeForce 8800GT graphics card. Menurut Gateway, spesifikasi tersebut telah mampu menghadirkan gambar grafis yang kaya disamping juga multi-threaded program. Hal ini dikarenakan juga dukungan sistem high-definition TV tuner untuk high-definition TV support.

Daisy, Format Baru Microsoft Word yang Bersuara


foto berita artikel

Berita mengenai format baru dari Microsoft Word kali ini benar-benar menunjukkan kepedulian Microsoft pada para penyandang cacat. Daisy, demikian format terbaru dari Microsoft ini, merupakan sebuah format yang memungkinkan para penyandang keterbatasan fisik dan mental untuk dapat mendengarkan isi dari sebuah file melalui suara narator. Dengan demikian, mereka yang mempunyai keterbatasan ini dapat ‘membaca’ isi suatu file teks melalui pendengaran telinga mereka. Tentu saja ini merupakan kabar yang sangat menggembirakan bagi para penyandang cacat, karena diharapkan dengan adanya Daisy ini akan memperluas kesempatan mereka untuk belajar dan mengikuti perkembangan informasi secara luas.

Microsoft bersama dengan situs web open source SourceForge berencana akan meluncurkan plug-in gratis ini pada awal tahun depan. Plug-in yang dapat mengkonversi file Office 2007 ke dalam format Daisy ini, akan mentranslasikan text ke dalam bentuk suara. Aplikasi plug ini gratis ini secara otomatis akan menambahkan opsi “Save as Daisy” pada Microsoft Word 2007, 2003 dan XP.

Konsorsium pendukung Daisy sendiri terdiri dari 70 perusahaan non-profit yang sejak tahun 1996 berupaya untuk mempublikasikan dan menyediakan informasi secara luas bagi para penyandang cacat. Daisy sendiri sebenarnya merupakan sebuah akronim dari ‘Digital Accessible Information System’, yang dalam pemaknaannya merujuk pada penyediaan akses sistem informasi digital secara luas bagi siapa pun termasuk para penyandang cacat. Komputer layanan narasi digital ini dipergunakan untuk para penyandang keterbatasan seperti dyslexia, parkinson, dan berbagai macam penyakit maupun keterbatasan fisik lainnya.(dna)

Lenovo Y410, Notebook dengan Sistem Pengenal Wajah


foto berita artikel

Lenovo kembali mengeluarkan notebook terbarunya yang diberi nama seri Lenovo Y410. Seri ini akan mulai tersedia di pasar Asia beberapa waktu yang akan datang, karena untuk saat ini notebook ini baru tersedia di Amerika. Teknologi terbaru yang menjadi andalan dari notebook Lenovo Y410 ini adalah teknologi keamanan dengan system pengenal wajah pada layar 14.1 inch yang dimilikinya. Selain itu secara tidak tanggung-tanggung IBM juga menambahkan system tata suara Dolby Home Theatre dan sebuah inovasi ‘Shuttle Key’ untuk mempermudah pengontrolan media yang ada. Adapun spesifikasi dasar dari Lenovo Y410 ini adalah sebagai berikut:

  • Prosesor: Intel T5450 Core 2 Duo (1.66 GHz, Cache 2 MB, FSB 667 MHz)
  • Display layar: 14.1" Vibrant View (glossy) screen
  • Grafis: Intel X3100 Integrated graphics
  • Dual layer DVD/CD Recordable optical drive
  • 1.3MP web camera
  • Harddisk: 160 GHz
  • Memory 1 GHz – 2 GHz
  • Battery: 6-cell battery with 4 hours quoted life
  • 2 speakers, 1 sub woofer
  • Ports: 3 USB 2.0, IEEE 1394, VGA, S-Video, 6-in-1 card reader(SD/SD Pro, MS/MS Pro, MMC, XD), ExpressCard

Untuk Sistem Operasi yang dipakai, sama dengan notebook-notebook keluaran terbaru saat ini yang mengusung Windows Vista sebagai OS-nya, tergantung kepada pemakai, akan memilih seri Home Edition atau Professional Edition.

Sistem pengenal wajah yang ditawarkan oleh Lenovo Y410 merupakan salah satu langkah IBM dalam berinovasi menemukan teknologi terbaru dalam pengamanan komputer. Sistem pengenal wajah yang disebut ‘Veriface’ ini mempergunakan aplikasi kaera dalam mengenali pemilik, sekaligus dipergunakan sebagai data pendukung dalam verifikasi Windows.

Selain itu dua buah speaker dan sebuah sub woofer yang terintegrasi, dengan teknologi Dolby Home Theatre merupakan sebuah jaminan kepuasan kualitas suara. Jika ditambah dengan Shuttle Key yang diciptakan untuk mempermudah control terhadap volume maupun equalization, maka lengkaplah rangkaian inovasi teknologi yang ditawarkan oleh notebook Lenovo Y410 ini.
Untuk saat ini Lenovo Y410 dibandrol dengan harga mulai dari $699 dollar Amerika hingga $829 dollar Amerika di negaranya. Untuk harga di bawah $ 1.000 dollar Amerika, Lenovo Y410 merupakan salah satu pilihan yang sangat pantas diperhitungkan.

Fitur Vista pada Windows XP SP3


foto berita artikel

Beberapa fitur Windows Vista akan dimasukkan ke dalam versi Windows XP SP3 yang akan datang. Begitulah berita yang sedang banyak dilansir media massa pada akhir pekan ini berkaitan dengan pembuatan Windows XP SP3.
Seperti yang dinyatakan NeoSmart Technologies kepada ComputerWorld, Windows XP3 3205 yang telah dirilis ke dalam versi beta tester pada hari Minggu, memasukkan empat fitur diantara seribu macam perbaikan yang telah banyak diberitakan semenjak debut Windows XP SP2 tiga tahun yang lalu.

Menurut NeoSmart, salah satu fitur Windows Vista yang akan dimasukkan adalah fitur backported di mana di dalamnya termasuk Network Access Protection (NAP), sebuah kebijakan teknologi yang menginspeksi komputer terlebih dahulu sebelum terhubung dengan suatu jaringan besar, kemudian juga akan mengupdate secara otomatis ataupun melakukan pengeblokan jikalau ada yang tidak memenuhi kriteria keamanan.
Tambahan lainnya berasal dari modul kernel yang memuat beberapa algoritma enkripsi yang dapat diakses oleh 3rd party developer. Model aktivasi Windows yang terbaru tidak akan membuat user menginputkan nomor seri produk (product key) lagi.

Microsoft akan mengumumkan Windows XP SP3 didukung NAP dari Windows Vista dan yang juga akan termasuk dalam penyelesaian Windows Server 2008. Direncanakan Microsoft akan merilis Windows XP SP3 ini pada awal tahun 2008, dan sekaligus akan menjadikan XP sebagai Sistem Operasi berumur enam tahun.(dna)

Asus M70S, Notebook Pertama Kapasitas 1 Terabyte!


foto berita artikel

Selama ini dapat dipastikan perkembangan notebook selalu tertinggal dari desktop, baik dari sisi kecepatan, display layar hingga kapasitas penyimpanan. Namun rupanya Asus sedang mencoba membuktikan bahwa notebook pun dapat mengimbangi kemampuan komputer desktop. Hal ini dibuktikan Asus dengan me-release seri terbaru notebook-nya yang berkapasitas raksasa. Asus mengeluarkan notebook kapasitas raksasanya dalam dua seri, yaitu Asus M70S dan Asus M50S, keduanya merupakan notebook pertama yang mempunyai kapasitas 1 Terabyte (1 TB). Keberhasilan Asus ini sekaligus mencatatkan kedua notebook ini sebagai notebook kapasitas besar (1 TB) yang pertama di dunia.

Dari sisi desain, tidak banyak perubahan yang dilakukan Asus dalam perancangan bentuk Asus M70S. Permukaan notebook memakai finishing high gloss plastic sehingga memberikan tampilan yang elegan dan bersih. Dari sisi unjuk kerja, Asus M70S ini memakai otak processor Intel Core 2 Duo T9300 (2.5GHz, 6MB L2, 800MHz FSB) dengan memory 4GB untuk jaminan kecepatan, sedangkan untuk menunjang tampilan grafis pada layar 17 inch-nya, Asus M70S ini mempergunakan ATI Mobility Radeon HD 3650 dengan 1GB DDR2 video memory. Display layar 17 inch yang dimiliki Asus M70S ini membuat notebook ini masuk dalam kelas notebook pengganti PC, karena dengan display layar yang sedemikian luas, tentunya notebook ini dirancang untuk waktu operasi pemakaian yang relatif lama agar pengguna nyaman dengan tampilan yang memuaskan.

Berikut ini adalah spesifikasi teknis dari notebook Asus M70S yang dijual di pasaran dengan kisaran harga $2.399,99 dollar Amerika ini :

  • Windows Vista Home Premium (32-bit)
  • Intel Core 2 Duo Processor T9300 (2.5GHz, 6MB L2, 800MHz FSB)
  • 17" diagonal widescreen TFT LCD display at 1920x1200 (WUXGA, Glossy)
  • ATI Mobility Radeon HD 3650 with 1GB DDR2 video memory
  • Intel Wireless WiFi Link 4965AGN (802.11a/g/n)
  • 4GB PC2-5300 DDR2 SDRAM (maximum capacity 4GB)
  • 1TB Storage, 2 x 500GB Serial ATA hard disk drive (Hitachi 5400RPM)
  • DVD-Burner with 2x Blu-Ray reading capabilities
  • TV Tuner
  • 1.3 megapixel webcam
  • Fingerprint reader
  • Dimensions (WxDxH Front/H Rear): 16.2" x 11.8" x 1.7"
  • Weight: 8 lbs 13.1oz with nine-cell battery
  • 90W (19V x 4.74A) 100-240V AC Adapter
  • 9-cell (14.8V, 5200mAh) Lithium Ion battery
  • 2-Year Limited Global Warranty

AMD vs Intel : Perlawanan Sebuah Prosesor Tangguh

Tidak bisa dipungkiri, persaingan pasar prosesor akhir-akhir kian memanas dengan dua kubu sebagai pemain utama persaingan, yaitu Intel yang telah lama mendominasi pasar dan AMD yang baru-baru ini banyak meluncurkan produk yang unjuk kerjanya cukup mengancam dominasi Intel.

Tanpa memihak pada Intel maupun AMD, dan membiarkan Anda mengerti sebagai konsumen, persaingan keras kedua perusahaan ini untuk mendominasi pasar dari musim ke musim berikutnya tidak selalu membuat produk dari perusahaan yang satu menjadi lebih baik dari produk perusahaan yang lain, begitu pula sebaliknya.

Sebenarnya akan lebih baik jika mempunyai pilihan ketiga, namun sayangnya semua teknologi terbaik dari Transmeta masih diperdebatkan keabsahan HAKI-nya. Masih saja tentang proses penghematan energi yang dianggap lebih penting pada setiap perbandingan unjuk kerja dari hari ke hari.

Seperti yang kita ketahui sekarang, Intel mendominasi pasar prosesor, baik dari segi harga, unjuk kerja, dan tentu saja dari segi kepastian mutu. Tentu saja pendapat ini timbul tanpa memperhitungkan AMD didalamnya.

Selama ini AMD telah lambat dalam menangani 'kekakuan' dalam pengembangan teknologinya, melesetnya tanggal peluncuran mungkin telah mengakibatkan AMD mati langkah dalam menghadapi pesaingnya, dan apapun hasilnya itu telah membuat AMD berhutang $5 Milyar kepada ATI di permulaan tahun ini.

Chipset AMD 690G adalah salah satu contoh sukses yang terkenal, dan jika Intel telah mengajarkan kita segalanya, semua itu menyamaratakan jalan dominasi chipset di pasar PC. AMD tidak tertidur dalam perputaran roda teknologi prosesor. Mungkin banyak terlambat, tetapi tidak mati. Saat ini AMD telah menyiapkan sebuah prosesor tangguh yang dijuluki ‘K10’, dan sebuah prosesor perbaikan dari 'Barcelona'. Tidak banyak yang tahu tentang unjuk kerja prosesor desktop AMD yang akan datang (K10 Phenom X2 dan X4) saat ini, namun kita harus mencari tahu dengan cepat apakah ‘Agena’ dan ’Kuma’ ini akan dapat membuat Intel merugi.

Ketika banyak produk AMD yang sukses belakangan ini, maka akan banyak rekannya yang mengikuti jejaknya, sedangkan Intel menjamin bahwa kesuksesan prosesor Core 2 Duo akan menjadi rancangan sempurna bagi sebuah chipset masa depan. Seperti yang mereka katakan, “Inilah yang namanya chipset”.

Prosesor Intel Core 2 Duo adalah prosesor yang sangat efesien, nilai dengan TDP (Thermal Design Power) hanya kurang lebih setengah dari yang digunakan seri Pentium 4/D, dan dalam test pemakaian nyata menunjukkan bahwa sistem komputer yang mempergunakan Intel Core 2 Duo memang menghemat banyak tenaga.

Itu semua memang baik, hal ini sangat mengangkat Intel bukan karena selisih beberapa point kecepatannya, namun karena Core 2 Duo memang lebih cepat dan harganya yang sangat kompetitif. Mungkin nilai dari sebuah prosesor masih seringkali tidak kita perhatikan selama ini. Yang perlu diingat adalah walaupun Extreme Edition dari Intel masih dihargai sangat tinggi, namun masih dipandang sangat pantas untuk inovasi CPU desktop. Bandingkan dengan prosesor AMD yang dengan harga yang relatif sama, Intel tetap masih berada di atasnya.

Jadi sebagaimana telah dibahas di atas, sebenarnya kapankan waktu yang tepat untuk AMD ataupun Intel? Intel masih memenangkan babak ini. Intinya bahwa manuver Intel masih melebihi AMD, juga seluruh generasi prosesor ganda yang ada. Unjuk kerja Core 2 Duo memang sangat memuaskan, itulah sebabnya banyak yang merekomendasikannya.

Namun sebelum menutup pembicaraan ini, ada satu hal lagi yang harus diingat. Sepanjang perbandingan kita berdasarkan pada kesetiaan pada merk dan uji unjuk kerja saja, maka tidak akan ada banyak pilihan dari teknologi yang terbaru dan terbaik. Yang terpenting saat ini adalah jika komputer yang Anda pakai sekarang telah mampu memenuhi semua kebutuhan komputasi Anda, maka Anda tidak perlu lagi repot memilih antara Intel dan AMD.(dna)

Elpida Memperkenalkan Chip Memory XDR 4.80GHz


foto berita artikel

Kebutuhan konsumen akan sebuah memory yang dapat memenuhi berbagai kebutuhan komputasi membuat berbagai pabrikan memory bersaing dalam mengembangkan teknologi mereka, termasuk Elpida yang baru-baru ini mengembangkan produk terbarunya XDR Memory 4.80GHz.

---

Elpida Memory, sebuah pabrikan memori terkemuka dari Jepang, mengatakan telah mulai membuat sampling memory XDR 4.80GHz. Elpida mengklaim bahwa arsitektur dari Rambus pada memori terbaru XDR ini memberikan banyak keuntungan bagi peralatan yang memperlengkapi diri menggunakan memory ini. Namun belum bisa dipastikan apakah benar chip memory terbaru Elpida ini dapat memenuhi kebutuhan pasar yang bergerak kian cepat.

ertumbuhan tuntutan pasar atas kapasitas memory untuk produk generasi baru sangatlah tinggi, seiring dengan tingginya kualitas gambar-visual yang semakin populer. Menurut Yoshitaka Kinoshita, pejabat divisi Digital Consumer pada Elpida Memory, dengan menggunakan Rambus XDR DRAM, kita dapat menekan biaya secara efektif dan memperoleh solusi kapasitas memory yang tinggi untuk konsumen.

Chip memory terbaru 4.80GHz menggunakan kapasitas 512Mb dan dapat memberikan kapasitas bandwith 9.6GB/detik untuk setiap peralatan. Memory terbaru Elpida diatur dalam 8-banks (x16/x8/x4 programmable) dan tersedia dalam sebuah paket 104-ball FBGA (Fine Ball Grid Array). Disamping itu XDR juga dibuat dengan menggunakan proses teknologi Elpida 70nm.

Baik Elpida maupun Rambus mengklaim bahwa chip memory terbaru mereka sangat ideal untuk aplikasi yang menuntut unjuk kerja yang tinggi, dengan volume besar seperti HDTV (high-definition televisions), peralatan game, komputer, server maupun workstation. Klien utama pemakai memory XDR saat ini adalah Sony Computer Entertainment Inc. yang menggunakan XDR pada peralatan game Sony PlayStation 3.

Memory Elpida 512Mb 4.80GHz XDR DRAM ini akan tersedia dalam bentuk sampling pada bulan Desember 2007. Sedangkan produksi massalnya akan dimulai pada April 2008.(dna)

Membasmi Virus Lokal Secara Manual

Menghadapi serangan berbagai macam virus komputer – dengan OS Microsoft Windows tentu saja – kebanyakan orang akan memikirkan bagaimana mendapatkan antivirus terbaru dan antivirus khusus untuk virus lokal tertentu karena kebanyakan software antivirus tidak mampu mendeteksinya. Berbeda dengan cara pikir yang sangat umum ini, saya menawarkan solusi alternatif menghadapi virus lokal yaitu membasminya secara manual.

Virus adalah program/aplikasi (=serangkaian perintah) yang mampu memperbanyak diri. Kebanyakan programer membuat virus-virus ini sebagai serangkaian perintah yang menyusup ke dalam barisan perintah-perintah dalam aplikasi-aplikasi lain. Virus-virus tertentu bahkan diprogram mampu menyelinap dalam master boot record ataupun sektor-sektor tertentu dalam disk dengan perlindungan khusus tanpa bisa dikenali pengguna sebagai file. Sayangnya pekerjaan cerdik ini tidak berlaku untuk kebanyakan virus lokal yang keberadaannya sangat mencolok dan mengundang permusuhan.

Berdasarkan titik lemah inilah kita dapat membasmi virus lokal secara manual. Ada dua acuan umum dalam membasmi virus secara manual yaitu menghentikan running virus dan melenyapkan virus-virus. Berdasarkan dua acuan ini anda dapat mengembangkan sendiri strategi anda tergantung kasus yang anda hadapi.

Bagian I: Menghentikan Running Virus

Untuk serangan virus yang dibuat dengan Visual Basic (VB) – untungnya kebanyakan virus lokal dibuat dengan VB – anda dapat menghentikan running virus dengan cara ‘menyingkirkan’ msvbvm50.dll dan msvbvm60.dll yang berada dalam direktori c:windowssystem32 yang merupakan virtual machine dari program-program yang dibuat dengan VB. Adapun istilah ‘menyingkirkan’ bisa diwujudkan dengan berbagai cara tergantung keadaan ataupun selera, yaitu dihapus (tidak dianjurkan), dipindah ke folder lain, atau diganti dengan nama lain. Selain itu caranya bisa dilakukan dengan berbagai cara tergantung dari tingkat serangan virus mulai dari menggunakan windows explorer, command prompt emulator pada windows (ketika virus menonaktifkan windows explorer), ataupun harus menjalankan windows dalam mode ‘save mode with command prompt only’ dengan menekan F8 pada awal windows startup untuk menampilkan startup menu. Jika virus masih tetap berjalan, berarti virus tidak dibuat dengan VB dan untuk menjalankan langkah selanjutnya anda harus menggunakan Linux atau OS lain yang tidak terpasang emulator untuk program-program windows.

Bagian II: Menghapus Virus-virus

Untuk melenyapkan virus-virus yang harus anda lakukan adalah mengumpulkan semua file aplikasi melalui find dengan entri nama *.exe, mengidentifikasi aplikasi-aplikasi yang merupakan virus, dan menghapus mereka. Jika menu find telah dinonaktifkan oleh virus, anda bisa memanggilnuya dengan menekan F3 (jauh lebih mudah daripada harus mengedit registry editor). Memvonis aplikasi sebagai virus sangat tergantung dari pengalaman dan insting anda, karena ciri-cirinya bisa sangat bervariasi; tetapi yang harus menjadi acuan adalah bahwa anda mencari hal-hal ‘tidak seperti yang semestinya dan berada di tempat semestinya’ atau terkesan disembunyikan. Aplikasi-aplikasi dengan icon Microsoft word Document atau icon folder bisa langsung divonis sebagai virus, tetapi aplikasi dengan ikon biasa pun harus anda curigai jika anda yakin siapapun tidak pernah memindahkannya ke sana. Untuk memperkecil ruang lingkup, anda juga perlu memperhatikan ukuran file karena banyak virus yang masing-masing mempunyai ukuran file sama.

Aplikasi yang telah anda vonis sebagai virus harus dihapus langsung dengan menekan sift+delete. Sebelumnya, pastikan semua data telah anda selamatkan dengan mengkopi isi dokumen dan di-paste di tempat lain dalam keadaan virus tidak runnig. Selamat beraksi.

Langkah-langkah menghilangkan virus komputer

Beberapa tahun belakangan banyak bermunculan virus-virus yang mulai merepotkan masyarakat pengguna komputer. Kalau dahulu pengguna internet saja yang dipusingkan oleh virus karena penyebarannya yang masih terbatas melalui email dan jaringan. Seiring perkembangan teknologi maka perangkat mobile teknologi informasi juga berkembang. Saat ini hampir tiap pengguna komputer pasti memiliki flash disk yang merupakan media penyimpanan data yang sangat portable dan mudah digunakan karena sifatnya seperti disket namun dengan kapasitas besar dan tidak mudah rusak. Namun kepopuleran flash disk di pengguna komputer memancing para pembuat virus untuk membuat virus yang menyebar melalui media penyimpanan ini. Hal ini membuat para pengguna yang kurang paham komputer terkadang tertipu karena menjalankan virus yang disangkanya adalah file lain seperti file dokumen Microsoft Word, Folder, atau bentuk file lainnya. Padahal yang sedang dibuka adalah program virus yang memiliki icon sama dengan file-file tersebut.

Tidak perlu membahas terlalu panjang sejarah kemunculan virus ini, namun buat pengguna yang sudah terkena virus maka sebenarnya langkah pembasmian virus-virus tersebut hampir sama. Biasanya masyarakat umum yang tidak memiliki akses internet di komputernya akan lebih mudah terkena virus karena antivirus yang tidak up to date sehingga antivirus miliknya tidak mengenali virus-virus baru. Ada beberapa cara menghilangkan virus dari komputer anda bila sudah terlanjur terinfeksi virus ini. Teknik-teknik berikut dibahas pada sistem operasi Windows XP karena OS inilah yang paling umum terinfeksi dan paling banyak digunakan. Berikut adalah teknik teknik tersebut:

Menghapus dengan antivirus di komputer lain

Dengan melepaskan hardisk komputer yang telah terinfeksi virus kemudian dipasangkan ke komputer lain yang memilki antivirus yang terbaru atau setidaknya mampu mengenali virus di sistem yang telah terinfeksi. Lakukan full scanning pada hardisk sistem yang terinfeksi dan hapus semua virus yang ditemukan. Setelah selesai hardisk tersebut sudah dapat dipasang kembali dikomputer dan jalankan sistem seperti biasa. Lakukan pemeriksaan kembali apakah komputer masih menunjukkan gejala yang sama saat terkena virus. Cara ini ampuh membersihkan virus sepanjang antivirus di komputer lain tersebut dapat mengenali dan menghapus virus di hardisk yang terinfeksi. Namun virus masih meninggalkan jejak berupa autorun atau startup yang tidak berfungsi. Jejak ini terkadang memunculkan pesan error yang tidak berbahaya namun mungkin sedikit mengganggu.

Menghapus dengan sistem operasi lain

Pada laptop atau komputer yang tidak dapat dilepas harddisknya maka cara lain adalah menjalankan sistem operasi lain yang tidak terinfeksi virus dan melakukan full scan terhadap seluruh harddisk. Biasanya ada beberpa pengguna yang menggunakan dual OS seperti Linux dan Windows atau Windows XP dan Windows Vista dsb. Selain itu bisa juga menggunakan LiveCD atau OS Portable seperti Knoopix dan Windows PE ( Windows yang telah diminimazed dan dapat dibooting dari media penyimpanan portable seperti flash disk atau CD.) lalu lakukan full scanning dengan antivirus terbaru. Efektifnya sama dengan menghapus virus dengan antivirus di komputer lain contoh diatas. Virus terkadang masih meninggalkan jejak tidak berbahaya.

Menghapus secara manual

Bila anda kesulitan melakukan hal diatas masih ada cara lain yaitu dengan cara manual. Langkah-langkah tersebut adalah:

  1. Matikan process yang dijalankan oleh virus. Virus yang aktif pasti memiliki process yang berjalan pada sistem. Process ini biasanya memantau aktifitas sistem dan melakukan aksinya bila ada kejadian tertentu yang dikenali virus tersebut. Contohnya pada saat kita memasang flash disk, process virus akan mengenali aksi tersebut dan menginfeksi flash disk dengan virus yang sama. Proses ini harusnya bisa dilihat dari task manager yang bisa diaktifkan dengan tombol Ctrl + Alt + Del namun terkadang virus akan memblokir aksi ini dengan melakukan log off, menutup window Task Manager, atau restart sistem. Cara lain adalah menggunakan tool lain untuk melihat dan mematikan proses virus. Saya biasa menggunakan Process Explorer dari http://www.sysinternals.com/ . Dengan tool ini anda bisa mematikan process yang dianggap virus. Pada saat mematikan proses milik virus perlu diperhatikan terkadang proses milik virus terdiri atas lebih dari 1 proses yang saling memantau. Bila 1 proses dimatikan maka proses tsb akan dihidupkan lagi dengan proses lainnya. Karena itu mematikan process virus harus dengan cepat sebelum proses yang dimatikan dihidupkan lagi oleh proses lainnya. Kenali terlebih dahulu proses yang dianggap virus lalu matikan semuanya dengan cepat. Biasanya virus menyamar menyerupai proses windows tapi tentu ada bedanya seperti IExplorer.exe yang meniru Explorer.exe. Berikut adalah proses windows yang bisa dijadikan referensi proses yang dikategorikan aman:
    C:\WINDOWS\system32\smss.exe
    C:\WINDOWS\system32\csrss.exe
    C:\WINDOWS\system32\winlogon.exe
    C:\WINDOWS\system32\services.exe
    C:\WINDOWS\system32\svchost.exe
    C:\WINDOWS\system32\lsass.exe
    C:\WINDOWS\Explorer.exe

    Selain process explorer anda bisa menggunakan tools lainnya yang mungkin lebih mudah dan bisa menghapus process sekaligus. Contoh lain adalah HijackFree. Anda bisa mencari di google tools sejenis.

  2. Setelah proses mematikan virus berhasil lakukan pengembalian nilai default parameter sistem yang digunakan virus untuk mengaktifkan dirinya dan memblokir usaha menghapus dirinya. Parameter tersebut berada pada registry windows yang bisa di reset dengan nilai defaultnya. Simpan file berikut dengan nama apa saja dengan extention file .reg. Kemudian eksekusi file tersebut dengan mengklik 2 kali. Bila ada konfirmasi anda bisa menjawab Yes/Ok. Berikut file registry tersebut:
    Windows Registry Editor Version 5.00
    [HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Explorer\Advanced]
    "Hidden"=dword:00000000
    "SuperHidden"=dword:00000000
    "ShowSuperHidden"=dword:00000000

    [HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\ControlSet001\Control\SafeBoot]
    "AlternateShell"="Cmd.exe"
    [HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\ControlSet002\Control\SafeBoot]
    "AlternateShell"="Cmd.exe"
    [HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\Control\SafeBoot]
    "AlternateShell"="Cmd.exe"

    [HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\Windows NT\CurrentVersion\Winlogon]
    "Shell"="Explorer.exe"
    "Userinit"="C:\WINDOWS\system32\userinit.exe,"

    [HKEY_CLASSES_ROOT\regfile\shell\open\command]
    @="regedit.exe \"%1\""

    [HKEY_CLASSES_ROOT\scrfile\shell\open\command]
    @="\"%1\" %*"

    [HKEY_CLASSES_ROOT\piffile\shell\open\command]
    @="\"%1\" %*"
    [HKEY_CLASSES_ROOT\comfile\shell\open\command]
    @="\"%1\" %*"
    [HKEY_CLASSES_ROOT\exefile\shell\open\command]
    @="\"%1\" %*"

    File registry diatas akan membuka blokir regedit, mencegah virus mencangkokkan dirinya pada sistem, dan reset parameter lain untuk mencegah virus jalan lagi.

  3. Setelah proses virus dimatikan dan parameter sistem di reset. Cegah virus aktif kembali dengan menghapus entry virus pada autorun dan startup Windows. Bisa menggunakan tool bawaan windows MSConfig atau mengedit langsung pada registry dengan Regedit. Untuk lebih mudahnya gunakan tools pihak ketiga seperti autoruns dari http://www.sysinternals.com untuk menghapus entry autorun dan startup milik virus tsb. Jangan lupa periksa folder StartUp pada menu Start Menu -> Programs -> Startup dan pastikan tidak ada entry virus tsb.
  4. Download antivirus terbaru dan lakukan full scanning pada sistem agar antivirus memeriksa keseluruhan sistem dan menghapus semua virus yang ditemukan. Saya menyarankan avira yang bisa didownload dari http://www.free-av.com karena sifatnya free dan scanner virus yang sama tangguhnya dengan antivirus komersil seperti Symantec atau Kaspersky.
  5. Sebelum restart pastikan anda tidak melewatkan virus baik dari proces atau autorun dan startup sistem. Karena bila tidak maka pada saat restart maka sistem akan kembali seperti pada saat terinfeksi virus dan sia-sia semua langkah yang anda lakukan sebelumnya.
  6. Setelah restart periksa kembali komputer anda dan perhatikan apakah gejala yang muncul pada saat komputer terinfeksi masih ada atau tidak. Bila ada maka anda terlewat beberpa autorun virus atau reset parameter sistem diatas tidak berhasil. Lakukan langkah diatas dan periksa lebih cermat tiap langkah anda sebelum melakukan restart sistem.

Itulah langkah-langkah penghapusan virus pada sistem Windows XP. Untuk mencegah virus datang kembali sebaiknya anda rajin update antivirus atau memasang aplikasi pencegah seperti WinPooch atau Comodo Firewall yang akan memperingatkan pengguna bila ada program lain yang akan memodifikasi sistem. Jadi walaupun virus tersebut tidak dikenali akan tetapi sebelum masuk maka pengguna akan diperingatkan oleh aplikasi pencegah. Bila anda mengenali program yang hendak mengakses sistem anda maka anda bisa mengijinkan akses tersebut namun bila tidak sebaiknya tolak dan blokir akses tersebut karena ada kemungkinan program tersebut adalah virus.

Berhati-hati pada saat membuka flash disk. Jangan membuka flash disk dengan klik 2 kali. Buka dengan klik kanan lalu pilih menu Open agar fitur autoplay pada flash disk tidak menjalankan virus secara ototmatis. Jangan lupa perhatikan file yang anda buka. Walaupun iconnya sama perhatikan bahwa file yang anda buka buka tipe application atau program. Pastikan file word adalah betul-betul word dan folder betul-betul folder bisa dengan melihat detail atau properties dari file tsb. Semoga artikel ini membantu dan mencegah anda terinfeksi virus komputer.

Sistem Windows XP Rusak?

Sistem Windows XP Rusak?, dengan banyaknya bermunculan virus - virus baru terutama virus lokal atau dari luar, maka banyak sistem mengalami kemacetan, yang dulu kinerja komputer cepat kini menjadi lambat atau langsung hang (Macet sistemnya). Sebetulnya solusi yang terbaik, komputernya sebaiknya jangan menerima file dari luar kalau Anti virus tidak pernah terupdate setiap hari, kenapa karena perkembangan virus komputer sekarang semakin cepat sejak dibuka open source code sistem.

Kadang sudah terpasang anti virus tapi masih tembus sistemnya karena ada virus terbaru lagi, virus itu semakin lama semakin berkembang, karena ulah seseorang untuk menguji pertahanan sistem komputer yang dipakai atau sekedar mencoba kepandaian seseorang sampai dimana kemampuan virus tersebut yang sudah diciptakan, apa mampu menerobos pertahanan sistem yang sudah dipasang antivirus tetapi kena juga sistemnya.

Sampai sekarang virus lokal kebanyakan menyerang sistemnya dulu lalu data komputer. celakanya kadang kita langsung dipasang anti virus yang belum tentu bisa membersihkan, malahan kadang langsung mendelete atau menghapus file yang ada di komputer.

Tips Cara Membersihan Virus :

1. Virus lokal kebanyakan menyembunyikan file atau folder (Hidden) dan langsung masuk ke Starup, karena kebanyakan bekerja lewat starup dulu. Maka menyebar ke sistem dan data karena kerja terus.

- Sebelum membersihkan virus sebaiknya cek dulu apa masih mampu tidak anti virus yang sudah dipasang, kalau tidak update terbaru, tetapi belum bisa membersihkan berarti anti virus tidak mengenali virus yang sedang terjangkit pada sistemnya kalau diteruskan biasanya antivirus malahan menghapus file.

- Kalau bisa antivirus orisinil atau yang asli, karena kalau kita pakai antivirus yang free biasanya membersihkan kurang akurat.

- Cari solusinya lewat internet dengan data pencarian lewat google search kalau sudah ketemu baru kita download, tetapi hati - hati kadang waktu download antivirusnya kena virusnya. Atau kirim yang file kena virus terus di kompres dengan menggunakan winrar atau sejenisnya, lewat perantara antivirus yang sedang dipakai dan tunggu biasanya dijawab lewat email.

2. Antivirus baru sudah dapat atau dapat jawaban dari email.

- antivirus yang lama di komputer hapus dulu atau uninstall, remove antivirus dan install virus terbaru yang bisah mengenali virusnya.

- Pakai antivirus lokal sebaiknya lewat Safe Mode :

  1. Mengembalikan sistem dulu ke semula, biasanya kalau sistem sudah kena virus maka sistemnya kacau, solusinya harus menggunakan Repair.bat yang sudah download.
  2. Kemudian menggunakan Goback.
  3. Tujuanya File yang disembunyikan atau dihidden dibuka dulu
  4. Atau Buka Explorer di windows lalu pilih Tools, Folder Opstions, View, Klik Show Hidden File, Klik Hide Extentions, Klik Hide protected operating system.
  5. Bersihkan sistemnya dengan menggunakan antivirus lokal
  6. Pilih Menu Start, Run, ketik msconfig, pilih startup dan pilih disable All, klik apply dan Ok.

Dell XPS M2010, Bentuk Unik Keyboard

foto berita artikel

Laptop terbaru dari Dell, XPS M2010, dibuat dengan disain yang stylish dan bentuk portable yang terbuat dari kulit di bagian belakang, dipadu dengan aksen warna glossy, menjadikan Dell XPS M2010 sebagai pusat hiburan yang lengkap. Keyboard yang full-size, terintegrasi dengan touchpad dan 10 pad nomor kunci yang menyediakan koneksi wireless, yang akan terdeteksi dari system, guna memberikan fleksibilitas dan kenyamanan.

Dell XPS M2010 menawarkan kontrol multimedia yang lengkap dengan tombol kontrol di bagian depan, yang dapat memainkan musik dan film dengan satu sentuhan jari. Fasilitas lain yang dimiliki Dell XPS M2010 adalah slot DVD burning dan 13 in 2 media card reader. Laptop Dell XPS M2010 telah terintegrasi dengan fungsi komunikasi audio-visual, termasuk fitur kamera 1,3 Mpx dan mikrofon digital. Dell XPS M2010 juga memiliki layar berukuran 20,1 inch, fitur video chat dan conference, membuat konsumen seperti merasa dalam satu ruangan dengan teman, orang yang dicintai atau keluarga.

Berikut spesifikasi laptop Dell XPS M2010 :
- Processor : Intel® CoreTM 2 Duo Processor T5600 (1.86GHz, 2MB L2 Cache, 667 MHz FSB)
- System Operasi : Genuine Windows Vista® Home Premium, Genuine Windows Vista® Home Basic
- Memori : 4GB dari Dual Channel RAM DDR2
- Graphic : 256MB ATI® MobilityTM RADEONTM X1800 Graphics Card
- Layar : 20.1" Widescreen WSXGA dengan resolusi 1680x1050, layar dengan TrueLifeTM untuk menonton TV, game, film dan foto
- Suara : 8 speaker dan subwoofer
- Harddisk : 1/2 Terabyte (500GB) dari dua harddisk yang memiliki RAID 0 untuk improvisasi performance system, dan RAID 1 untuk menambah keamanan data.
- Driver : 8x DVD/CD Burner (DVD+/-RW), Slot Load Blu-ray and DVD-ROM drive
- Slot Load Blu-ray Disc Drive (BD/DVD/CD burner dengan kemampuan BD write)
- Dimensi (HxWxD) : 18.5" x 2.90" x 15.90"
- Berat : 18.3 lbs
- Port I/O : IEEE 1394 integrated port, 4-pin dari 1394 connector, 4 USB 2.0 (Universal Serial Bus) dengan konektor 4-pin, Slot ExpressCard, Port RJ45 Ethernet, Port RJ11 Modem
- Video: Digital Video Interface (DVI)
- S-Video: 7-pin mini-DIN connector, Component Video, S/PDIF Digital & Analog 7.1/5.1 Audio out, 13-in-2 removable memory card reader
- Kamera : Integrated 1.3 MP
- Garansi : 1 tahun
- Harga : USD 1,999

Laptop Dell Vostro 1510, Ringan dan Tipis


foto berita artikel Dell telah menjawab permintaan konsumen untuk menciptakan laptop terbaru yang lebih tipis dan lebih ringan dibandingkan produk dari Dell sebelumnya yang tebal dan lebih berat. Produk Dell yang baru, Vostro 1510 didesain dengan layar berukuran 15,4 inch, laptop tersebut dapat digunakan untuk memperlancar segala bisnis.

Dell Vostro 1510 dilengkapi oleh processor Intel, yang diupgrade dari Celeron M M540 1,86GHz ke T9500 2.6GHz Core 2 Duo. Terdapat empat tipe layar 15,4 inch yakni WXGA (Widescreen XGA) matte finish dengan resolusi layar 1280 x 800 px, WXGA 15,4 inch dengan TrueLife (glossy finish), WXGA+ dengan resolusi 1440 x 900 px dalam konfigurasi warna matte dan glossy.

Dengan baterai Li-Ion berjumlah 6 sel 58WHr mampu menyediakan ketahanan baterai untuk Vostro 1510 hingga 3 jam dan 26 menit. Baterai yang berjumlah 6 sel tersebut dapat bertahan untuk mengeset warna terang layar yang diset maksimum dan mnghidupkan penggunaan wireless. Untuk kualitas speaker bersifat stereo dan berada pada posisi samping keyboard untuk memproduksi suara yang jernih, tanpa bass.

Berikut spesifikasi Dell Vostro 1510 :
  • Processor: Intel Core 2 Duo T5670 (1.8GHz)
  • Memory: 2GB - 2 DIMM (DDR2-667) (max 4GB)
  • HDD: 160GB 5400RPM HDD
  • Graphics: Intel X3100 integrated graphics
  • Display: 15.4" WXGA anti kilau
  • Optical drive: Slot-loading 8x DVD +/- RW
  • OS: XP Professional
  • Software: 30-day security subscription anti-virus, kompatibel dengan windows XP
  • Wireless: Dell 1505 Wireless-N Mini Card (802.11a/g/n)
  • Battery: 6 cell
  • Other: Webcam dan fingerprint reader
  • Services: Network assistant; 10GB of Datasafe online; Dell Support Center; PC Tune-up
  • Dimensi (HxWxD ) : 1" (depan)/1.5" (belakang) x 14.6" x 10.16"
  • Fitur samping :
    • Bagian depan : LED status light, microphone jack, headphone out, media card reader.
    • Bagian kiri : Two USB port, ExpressCard slot, dan WiFi on/off switch.
    • Bagian kanan : Firewire, two USB ports, Slot-loading optical drive, dan security lock slot.
    • Bagian belakang : Battery, VGA out, Ethernet dan power jack.
  • Bobot: 5.75 lbs atau sekitar 2,3 kg (dengan 6-cell battery)
  • Harga : USD 599

Laptop Compaq HP 530 FH5269AA, Bagi Pecinta Vista


foto berita artikel

Laptop terbaru Compact HP muncul dengan versi baru, Compaq HP 530 FH5269AA, laptop dengan ruang penyimpanan yang luas untuk semua media digital, dokumen, dan software. Compaq HP 530 FH5269AA juga dilengkapi dengan fasilitas Double Layer DVD±RW yang dijalankan oleh processor CPU Intel Celeron M 1,86GHz, termasuk chipset video Intel GMA Series.

Compaq HP 530 FH5269AA merupakan laptop yang ideal untuk kondisi rumah maupun kantor. Dengan system operasi Windows Vista dan tampilannya yang begitu menarik, masih ditambah dengan jaringan wireless LAN 802.11bg dengan kecepatan lebih dari 54Mbps. Bobot laptop Compaq HP 530 FH5269AA yang cukup ringan 2,7 kg, mampu mengangkut harddisk berkapasitas 120GB dan memori RAM 1024MB hingga 1GB.

Di bawah ini merupakan spesifikasi Compaq HP 530 FH5269AA :

  • Processor : Intel Celeron M, 1.86GHz CPU
  • Memory : 1024MB RAM (1GB)
  • Harddisk : 120GB dengan kecepatan putaran piringan 5400rpm
  • Display : 15.4 inch
  • Chipset Video : Intel GMA Series
  • Drive optic : Double Layer DVD±RW
  • System Operasi : Windows Vista Home Basic
  • LAN Wireless : Wireless LAN 802.11bg upto 54Mbps
  • Bobot : 2.70 Kg
  • Dimensi (W x D x H) : 3.5 (dari depan) x 35.8 x 22.7 cm
  • Tipe Display : TFT
  • Ukuran display : 15.4 inch diagonal
  • Komunikasi : Network adapter - Ethernet, Fast Ethernet, IEEE 802.11b, IEEE 802.11g
  • Port External :
    • 2 x 4-pin Type A USB 2.0 - USB
    • 1 x VGA
    • 1 x RJ-11 Modem
    • 1 x RJ-45 Network
    • 1 x Mini-phone Headphone
    • 1 x Mini-phone Microphone
    • 1 x DC Power Input
  • Nama Subsystem Graphic : Intel® Graphics Media Accelerator 950
  • Memori Video Card subsystem Graphic : lebih dari 224-MB shared system memory
  • Resolusi Video : 1280 x 800 WXGA (16 juta warna)
  • Keyboard : Full-sized keyboard
  • Pointing device : Touchpad dengan scroll zone
  • Harga : £259
  • Garansi standard : 1 tahun

Distro Linux Mandriva 2009 Segera Diluncurkan


foto berita artikel

Anda pencinta Linux..? Gemar Menggunakan Distro Mandriva..?

Bersiaplah menyambut versi terbaru distro Linux ini, Mandriva 2009. Mandriva, salah satu penyedia distro Linux yang cukup populer di dunia, mengumumkan bahwa mereka berencana untuk melakukan release distribusi Linux versi Mandriva selanjutnya yang diberi nama Mandriva 2009. Proyek ini dimulai dengan merilis versi alpa pada akhir bulan Juni dan awal bulan Juli, kemudian pengembangan Mandriva 2009 berlanjut dengan merilis versi beta pada akhir Juli dan pertengahan Agustus, serta akan juga merilis 2 candidate pada bulan September sampai pada akhirnya akan merilis versi final dari Mandriva 2009 pada bulan Oktober.

Dengan versi terbaru ini, Linux Mandriva mencoba bersaing dengan distro sejenis yang juga merilis versi terbaru mereka antara lain Ubuntu Linux (Hardy Heron) dan yang segera dirilis juga yaitu Open SUSE 11, distro-distro tersebut akan berkompetisi mencuri perhatian pengguna Linux didunia.

Berikut ini pengenalan komponen apa saja yang terdapat pada Mandriva 2009 yang sebentar lagi akan dirilis :

  • a revamped installer
  • improved boot speed
  • improved DKMS (Dynamic Kernel Module Support) management
  • improved language selection
  • Linux kernel 2.6.26
  • GCC 4.3
  • GNOME 2.24
  • KDE 4.1
  • Firefox 3.0
  • OpenOffice.org 3.0
  • implementation of the PolicyKit and PackageKit technologies
  • improvements to the Mandriva Windows Migration and Parental Control utilities
  • Live Upgrade (same as Ubuntu's update-manager tool)
  • initscript improvements
  • Splashy will replace the actual boot splashDistro Mandriva
  • Lots of desktop improvements

Terdapat pula informasi bahwa X.Org versi 7.4 dan GRUB akan menjadi bagian dari Mandriva 2009 saat dirilis nanti. Berikut ini adalah jadwal dari proyek pengembangan dari Mandriva 2009 :

  • June 25th, 2008 - Alpha 1 release
  • July 10th, 2008 - Alpha 2 release
  • July 29th, 2008 - Beta 1 release
  • August 19th, 2008 - Beta 2 release
  • September 3rd, 2008 - Release Candidate 1 release
  • September 23rd, 2008 - Release Candidate 2 release
  • October 2nd, 2008 - Official Internal release
  • October 9th, 2008 - Official Public release of Mandriva 2009
Mandriva 2009 akan didistribusikan kepada seluruh pencinta Mandriva Linux di dunia, dan seperti biasa pendistribusian tersebut 100% free alias gratis untuk edisi CD ataupun DVD dimana terdapat versi yaitu untuk platform 32bit dan 64bit serta untuk versi liveCD akan menggunakan KDE dan GNOME. (./dna)

Opera Tingkatkan Keamanan, Firefox Rilis Edisi Terbaru

Pengembang software Opera meliris browser versi terakhir yaitu Opera 9.5 pada hari kamis lalu, dan rival-nya Mozila mengumumkan akan merilis sebuah update utama dari browser Firefox pada Tanggal 17 Juni 2008. Kedua browser ini menambahkan sebuah feature yang terfokus pada security, dimana feature tersebut merupakan teknologi yang di desain untuk mem-block proses download dan eksekusi dari kode-kode jahat. Di lain pihak Internet Explorer 8, browser terbaru dari Microsoft masih dalam tahapan beta dan juga akan menambahkan feature anti-malware.

“Opera 9.5 menggambarkan sebuah puncak dari 2 tahun menghabiskan banyak waktu untuk mendengarkan komunitas kami dan merubah browser kami dengan menambah banyak feature dan kemampuan sesuai dengan yang mereka minta” Kata Jon von Tetzchner, CEO dari Opera, di tengah acara peluncuran browser Opera.

Para penyerang (External attackers) mempunyai fokus yang tinggi terhadap browser sebagai sebuah pintu masuk untuk melakukan penyerangan yang tidak akan diduga oleh para pengguna komputer. Diantara teknik yang populer digunakan adalah menyerang web server dengan menggunakan kode untuk mengalihkan pengunjung web ke server hosting yang mengandung kode-kode jahat. Anti-malware dibangun berdasarkan feature anti-phishing dari kerjasama 3 perusahaan pembuat browser tahun lalu.

Opera mengumumkan pada minggu lalu, telah menggunakan teknologi anti-malware dari Perusahaan Keamanan Haute Secure. Teknologi ini lebih dari sekedar mem-block situs dan link-link jahat , kata pihak Opera kepada SecurityFocus dalam sebuah wawancara.

Versi Opera terbaru dapat di download melalui Website Perusahaan mereka, sedangkan Firefox versi terbaru akan bisa di peroleh pada hari Selasa, 17 Juni 2008.

Adobe Acrobat 9 dan Flash Player dari Adobe

Adobe telah meluncurkan produknya yang terbaru, Adobe Acrobat 9, dengan teknologi Flash dalam dokumen PDF. Integrasi Adobe dengan Flash akan memudahkan user untuk menggunakan video dengan Flash Player dan file aplikasi ke dalam dokumen PDF. Software Adobe Acrobat 9 dapat membuat inovasi baru, mengubah dokumen yang statis menjadi komunikasi yang dinamik.

Fitur yang dimiliki Acrobat 9 dapat menyatukan seluruh content dalam satu dokumen dengan satu konsep yang disebut Portofolio PDF. Portofolio PDF ini khususnya akan mempermudah seorang pebisnis professional untuk menggabungkan tipe media yang beragam seperti dokumen, video, dan objek 3 dimensi ke dalam file PDF yang dikompres. Untuk seseorang yang bekerja sebagai sales, dapat menggunakan Acrobat 9 untuk mengirimkan kontrak kepada klien dan dapat bekerja secara real-time dengan client. Fitur-fitur yang dimiliki Adobe Acrobat 9 seperti Buzzword, yang digunakan untuk Web ditulis di Word Processing, dan ConnectNow untuk Web-conferencing dan sharing desktop.

Adobe Acrobat 9 muncul dengan berbagai variasi seperti versi Standard Edition, Pro Edition, Pro Extended Edition dan Mac OS X Edition. Peluncuran Adobe Acrobat 9 diperkirakan ada pada bulan Juli dengan range harga mulai dari $299 dollar Amerika hingga $699 dollar Amerika. Versi Standard Edition memiliki kemampuan basic form, sedangkan versi Pro Edition lebih lengkap dengan penyatuan desain advanced form. Untuk versi Pro Extended Edition akan menyediakan kemampuan lebih lengkap dibandingkan Pro Edition seperti tambahan teknologi 3 dimensi, konversi video, dan kemampuan untuk melakukan konversi dokumen Power Point ke Flash atau dalam bentuk PDF.

Tarif Internet Turun?

Depkominfo (Departemen Komunikasi dan Informatika) mengabarkan berita terbaru mengenai adanya penurunan tarif Internet berkisar antara 20 hingga 40 persen pada bulan Juli tahun ini. Penurunan tarif Internet yang terjadi, dalam rangka pemerintah untuk mengembangkan program Information Access Ability. Program tersebut, menurut Menkominfo (Menteri Komunikasi dan Informatika), diharapkan dapat menjangkau masyarakat luas untuk semakin tanggap dengan informasi terbaru, terutama informasi dari Internet.

Menurut Menkominfo, program Information Access Ability yang dikembangkan akan mencakup segmen luas yang meliputi infrastruktur yang memadai, lokasi yang dekat untuk dijangkau masyarakat, dan kesiapan dari masyarakat untuk menerima arus informasi yang setiap saat berganti begitu cepat. Hal tersebut ditegaskan oleh Menkominfo, Mohammad Nuh, ketika melakukan kunjungan ke Ubaya (Universitas Surabaya) pada Sabtu (31/05) kemarin. Menkominfo menambahkan, untuk saat ini program Information Access Ability baru sampai pada tahap penyediaan infrastruktur pendukung dan dipastikan akan segera menuntaskan ke tahap berikutnya hingga selesai.

Dengan turunnya tarif Internet sebenarnya justru menguntungkan pihak penyedia jasa layanan Internet atau yang disebut ISP (Internet Service Provider), walaupun di satu sisi keuangan mungkin agak sedikit berkurang. Namun, keuntungan yang diperoleh, pihak ISP akan mendapat kemudahan dalam mengurus hal perizinan untuk layanan Internet karena Depkominfo hanya memberi kepercayaan kepada pihak ISP, dan tidak perlu dicek secara teknis seperti dulu lagi. Menkominfo juga menambahkan, adanya penurunan tarif Internet ini merupakan hal yang logis, terutama melihat kapasitas backbone Internet sekarang ini yang terus meluas. Selain itu, menurut Menkominfo, dimungkinkan penurunan tarif Internet akan terus terjadi sambil menunggu selesainya pemasangan kabel fiber optik dari proyek Palapa Ring.

Tips Hemat Energi di Tengah Krisis

Kehidupan modern memungkinkan manusia hidup dalam suasana yang nyaman dan serba praktis. Hal ini semua dimungkinkan dengan adanya energi listrik. Dengan berbagai jenis peralatan listrik, energi listrik dapat diubah menjadi energi putar, panas, cahaya, serta sinyal audio-video, sesuai kebutuhan. Proses perubahan energi hingga listrik siap pakai di rumah-rumah atau di kantor-kantor membutuhkan biaya. Besarnya biaya yang harus disediakan tergantung dari jumlah tenaga listrik yang dimanfaatkan, atau sering disebut dengan jumlah kWh terpakai atau jumlah konsumsi BBM bagi kendaraan. Berikut langkah-langkah penggunaan peralatan listrik rumah tangga dalam menghemat pemakaian energi listrik

Lemari Es

  • Memilih lemari es dengan ukuran/kapasitas yang sesuai.
  • Membuka pintu lemari es seperlunya
  • Pada kondisi tertentu dijaga agar dapat tertutup rapat.
  • Mengisi lemari es secukupnya (tidak melebihi kapasitas).
  • Menempatkan lemari es jauh dari sumber panas, seperti sinar matahari, kompor.
  • Meletakkan lemari es minimal 15 cm dari dinding/tembok rumah.
  • Tidak memasukkan makanan/minuman yang masih panas ke dalam lemari es.
  • Membersihkan kondensor (terletak di belakang lemari es) secara teratur dari debu dan kotoran, agar proses pelepasan panas berjalan baik.
  • Mengatur suhu lemari es sesuai kebutuhan karena semakin rendah / dingin temperatur, semakin banyak konsumsi energi listrik.
  • Mematikan lemari es bila tidak digunakan dalam waktu lama

Setrika Listrik

  • Mengatur tingkat panas yang diperlukan sesuai dengan bahan pakaian yang akan diseterika.
  • Membersihkan bagian bawah setrika dari kerak yang dapat menghambat panas.
  • Mematikan setrika segera setelah selesai menyetrika atau bila akan ditinggalkan untuk mengerjakan yang lain.
  • Pilihlah seterika listrik yang menggunakan sistem pengatur panas otomatis
  • Biasakan menyeterika sekaligus dan hindari bolak-balik mencabut serta mencolokan kembali seterikaan ke sumber listrik

Televisi, Radio, Tape Recorder

  • Mematikan televisi, radio, tape recorder, serta peralatan audio visual lainnya bila tidak ditonton atau tidak didengarkan.
  • Pastikan televisi, radio dan tape recorder benar-benar sudah dimatikan dari powernya, bukan dari sleep timer. Sebab penggunaan sleep timer tidak memutuskan aliran listrik.

Kipas Angin

  • Membuka ventilasi/jendela rumah untuk memperlancar udara ke dalam rumah.
  • Mematikan kipas angin bila ruangan tidak digunakan, atau gunakan kipas angin yang dilengkapi alat pengatur waktu (timer) dan atur timer sesuai kebutuhan.
  • Mengatur kecepatan kipas sesuai keperluan.

Pengatur Suhu Udara (AC)

  • Memilih AC hemat energi dan daya yang sesuai dengan besarnya ruangan.
  • Mematikan AC bila ruangan tidak digunakan.
  • Mengatur suhu ruangan secukupnya, tidak menyetel AC terlalu dingin.
  • Menutup pintu, jendela dan ventilasi ruangan agar udara panas dari luar tidak masuk.
  • Menempatkan AC sejauh mungkin dari sinar matahari lansung agar efek pendingin tidak berkurang.
  • Membersihkan saringan (filter) udara dengan teratur.

Pompa Air

  • Gunakan tangki penampungan air dan menyalakan pompa air hanya bila air di dalam tangki hampir habis.
  • Akan lebih baik apabila menggunakan sistem kontrol otomatis atau pelampung pemutus arus secara otomatis atau pelampung pemutus arus secara otomatis yang akan memutus aliran listrik ke pompa air bila air di tangki sudah penuh, semakin sering pompa "hidup-mati" maka akan semakin besar daya listrik yang dipakai.

Lampu Penerangan

  • Ketahui hal-hal yang mempengaruhi besar kecilnya energy listrik yang kita konsumsi
    Ingat pelajaran fisika SMP? ingat rumus untuk menghitung besar energy listrik yang kita konsumsi? Lupa? Ijinkan saya mengingatkan kembali :
    Rumus
    Dari rumus, terlihat bahwa peluang penghematan energy dapat dilakukan dengan cara mengurangi daya terpasang (gunakan lampu hemat energy) dan pengendalian jam operasi.
  • Ketahui tingkat kebutuhan cahaya kita
    Tingkat kebutuhan cahaya? Yupz, kebutuhan cahaya setiap orang berbeda-beda. Depend on usia(makin tua, makin butuh banyak cahaya), ukuran objek yang dilihat, dan jenis pekerjaan yang dilakukan(makin butuh ketelitian(ie.mengukur, pemotongan batu mulia, menjahit, gambar,pembuatan instrument dll), makin tinggi tingkat kebutuhan akan cahaya). Cahaya yang digunakan dari sumber cahaya digunakan untuk 3 hal yaitu kerja, membaca, dan estettika. Jadi, jangan asal pasang lampu. Kalau memang ruangan tidak difungsikan untuk kegiatan yang memerlukan pencahayaan yang tinggi, pasang lampu dengan watt kecil saja.
  • Optimalisasi daya listrik
    Perhitungan daya dipengaruhi beberapa factor, seperti fungsi ruang(untuk menentukan terang lampu), jenis lampu(mempengaruhi banyaknya cahaya yang dipancarkan, dan jumlah armature/titik lampu. Daya listrik terpasang tidak boleh melebihi angka maksimum yang ditentukan untuk setiap ruang. Menurut SNI, daya maksimum di rumah adalah 10 watt/m2 dan kantor 15watt/m2. Contoh penghitungan daya pencahayaan pada ruangan :
    Luas ruang makan : 5m x 4m = 20 m2
    Daya lampu : 3 buah titik lampu x 15watt = 45 watt
  • Kendalikan jam pengoperasian
    Nah ini cara yang paling berpengaruh. Pengendalian penggunaan lampu ini bisa dilakukan dengan :
    o Penggunaan lampu hemat energy (baca postingan mengenai lampu hemat energy ini)
    o Mengaktifkan timer bila memungkinkan(mengatur jadwal penggunaan lampu)
    o Tidak menyalakan lampu di siang hari (optimalkan pencahayaan alami di siang hari)
    o Matikan lampu saat ruang tidak digunakan
    o Nyalakan hanya lampu yang digunakan
    o Hindarkan penggunaan saklar seri(satu saklar untuk beberapa lampu)
  • Pilih sumber cahaya yang paling efisien
    Pilih sumber cahaya yang paling efisien maksudnya, pilih jenis lampu yang sesuai dengan kebutuhan. Lampu ternyata terdiri dari bermacam jenis. Lampu baca, lampu tidur, lampu eksterior, lampu taman, lampu jalan, dll. Dan pilih lampu yang hemat energy.
  • Tempatkan titik lampu sesuai kebutuhan
    Dalam menentukan penempatan titik lampu,perhatikan distribusi dan pantulan cahaya terhadap bahan dan warna dari permukaan interior. Untuk peletakan yang lebih efisien, sebaiknya pada saat penggembaran denah, arsitek (bisa juga dibantu desainer interior) juga menggambarkan detail furniture. Dimana letak furniture, bahan dari furniture, dan warna ruangan. Agar titik lampu dapat diletakkan dengan tepat. ie.di ruang kerja, selain di tengah ruang, titik lampu juga diletakkan tepat di atas meja. Sehingga saat malam, hanya lampu di atas meja yang dinyalakan untuk bekerja.
  • Pilih warna dan tekstur furniture dan dinding yang tepat
    Sedikit informasi untuk yang belum tahu, warna terang memantulakan cahaya lebih banyak, sehingga membuat ruangan menjadi lebih terang. Untuk itu, pergunakan warna terang (putih, kuning soft, dll) untuk ruangan yang membutuhkan tingkat pencahayaan lebih tinggi. Tekstur furniture atau dinding yang kasar membuat cahaya tidak dipantulkan dengan baik. Pemukaan tekstur ini juga mempengaruhi efek cahaya yang dihasilkan. Dan tiap tekstur memiliki daya pantul cahaya yang berbeda.
  • Optimalkan penggunaan day light (cahaya alami)
    Maksudnya, sebisa mungkin tidak menyalakan lampu di siang hari. Bagaimana caranya? Perbanyak bukaan untuk memasukkan cahaya ke dalam rumah. Tidak hanya lewat jendela(bila dinding kiri kanan dan belakang rumah juga merupakan dinding tetangga), bisa juga dengan menggunakan atap yang transparan (bahasa kerennya, skylight, pencahayaan dari atas). Bila tidak memungkinkan jendela di setiap sisi rumah, maka dianjurkan untuk membuat taman di dalam rumah untuk memasukkan cahaya dan udara alami

Mobil/Motor

  • Pa da transmisi manual, jumlah BBM yang mengalir dari tangki BBM ke mesin adalah fungsi dari injakan pedal akselerator (pedal gas). Semakin diinjak, semakin cepat aliran BBM ke mesin. Untuk meminimalkan konsumsi BBM, kita perlu sebisa mungkin meminimalkan injakan pedal akselerator/gas ini.
  • Ketika menambah kecepatan pada kendaraan dengan transmisi manual, gantilah transmisi dengan cepat. Atau dengan kata lain, gunakan transmisi setinggi mungkin tetapi dengan tetap menjaga tenaga dari mesin. Jika transmisi yang lebih tinggi membutuhkan injakan pedal gas yang lebih sedikit, maka gantilah ke transmisi yang lebih tinggi. Sebaliknya juga berlaku, jika transmisi lebih rendah membutuhkan injakan pedal gas yang lebih sedikit, maka gantilah ke transmisi yang lebih rendah, ini berlaku terutama jika jalan dalam kondisi menanjak atau kendaran sedang membawa beban berat.
  • Minimalkan menginjak pedal rem. Penggunaan rem akan mengkonversi energi kinetik ke dalam energi panas pada piringan rem. Sedangkan energi kinetik kendaran sebelumnya berasal dari energi kimia yang dikandung BBM. Sebagai contoh, jika kendaran anda melaju menuju sebuah perempatan, sebaiknya hentikan menekan pedal gas jauh sebelum dekat dengan perempatan tersebut, pindahkan transmisi ke netral dan baru mengerem kendaran setelah dekat dengan perempatan. Jika anda memilih tetap meningkatkan akselerasi, maka BBM yang terbuang menjadi panas akan lebih banyak.
  • Sewaktu membeli kendaran, pilihlah kendaran bertransmisi otomatis. Kendaran bertransmisi otomatis seharusnya lebih mudah digunakan jika kita ingin menghemat BBM tanpa perlu mengubah kebiasaan mengemudi. Sedangkan boros atau tidaknya konsumsi BBM pada kendaran bertransmisi manual lebih banyak tergantung kepada disiplin pengemudinya.
  • Sewaktu membeli kendaran, pilihlah kendaran yang berwarna terang. Kendaran berwarna gelap akan menyerap lebih banyak panjang gelombang daripada kendaran berwarna terang. Hal tersebut akan menyebabkan energi panas lebih mudah memasuki interior kendaran berwarna gelap. Akibatnya, AC kendaran berwarna gelap akan bekerja lebih keras untuk mempernyaman interior kendaran, baik secara otomatis maupun secara manual oleh pengemudi.
  • Hindari kemacetan. Kemacetan adalah salah satu sumber utama pemborosan BBM. Kalau perlu pulanglah dari kantor ketika jalanan sudah tidak macet, atau ambil jalan yang agak memutar untuk menghindari titik-titik kemacetan. Lebih baik lagi, gunakanlah sarana transportasi umum jika memungkinkan.
  • Parkirkan kendaran di tempat yang teduh. Atau jika tidak dapat menemukan tempat yang teduh, gunakan reflektor cahaya matahari untuk meminimalkan energi panas yang memasuki kendaran. Interior kendaran yang panas akan membuat kerja AC lebih berat, terutama ketika baru menyalakan kendaran.
  • Pilihlah kendaran dengan ukuran mesin dan jumlah silinder yang rendah. Kapasitas mesin dan jumlah silinder tidaklah terlalu penting. Kendaran bermesin 4 silinder dengan kapasitas 1.3 liter sama fungsinya dengan kendaran bermesin 6 silinder berkapasitas 3 liter. Keduanya bisa membawa diri anda ke tujuan anda. Perbedaan terbesarnya hanyalah bahwa mesin kendaran berukuran besar umumnya lebih boros BBM daripada mesin kendaran berukuran kecil.
  • Jika membeli kendaran, pilihlah kendaran baru dengan teknologi terbaru. Teknologi mesin baru biasanya lebih hemat BBM daripada kendaran dengan teknologi lama.
  • Jangan sampai terlambat mengganti oli. Semakin lama penggunaan oli, maka daya pelumasannya akan semakin berkurang. Akibatnya lebih banyak BBM yang terkonversi menjadi panas di dalam mesin.
  • Jika nantinya sudah tersedia di Indonesia, pilihlah kendaran hibrida. Seperti halnya kendaran konvensional, kendaran hibrida memiliki mesin pembakaran internal. Tetapi, selain itu, kendaran hibrida juga memiliki baterai dan mesin listrik. Kendaran hibrida menghemat energi dengan cara mengkonversi sebagian energi panas yang terbuang ke dalam energi listrik yang nantinya dapat digunakan untuk menjalankan kendaran.
  • Gunakan kendaran yang sudah terbukti hemat BBM.

Mendengar tidak sama dengan melihat dan melihat tidak sama dengan melakukan. Ajaran seindah apapun tidak akan ada gunanya jika tidak dilakukan. Sayangilah kantong anda, mulailah dengan menggunakannya dengan hemat dengan menjalankan tips-tips di atas.


Senin, 15 Desember 2008

Beberapa kelebihan Linux

Selain merupakan sistem operasi yang bisa didapatkan setiap orang secara gratis, linux juga mempunyai banyak keunggulan, antara lain :
1. Open Source, Linux memberikan kesempatan kepada penggunanya untuk melihat program asal, atau mengubahnya sesuai dengan kebutuhan tanpa terkena sanksi property right di bawah lisensi GNU.
2. Freeware, hampir semua software yang digunakan gratis tanpa bayar sehingga menghemat biaya bagi pengunanya.
3. Minimal Hardware, Linux hanya memerlukan sedikitnya Processor Intel 386 DX, dengan RAM minimal 8 MB serta kapasitas harddisk minimal 85 MB.
4. Stabilitas yang bagus, contohnya dilingkungan kantor, Linux biasa digunakan sebagai server. Jika sudah dikonfigurasikan dengan benar untuk perangkat keras, pada umumnya Linux berjalan tanpa perlu reboot (di hidupkan ulang) hingga perangkat kerasnya tidak ada tegangan listrik atau memang sengaja dimatikan. Umur hidup sistem yang berkelanjutan hingga ratusan hari atau lebih merupakan hal yang sudah biasa.
5. Shared Libraries, Linux menggunakan Shared Libraries sehingga memungkinkan untuk menginstal versi baru Linux tanpa merusak keterkaitan program lain. Sedangkan aplikasi windows menginstal aplikasi barunya dari DLL (Dinamic Link Libraries) sehingga berpengaruh pada program lain.
6. Non Fragmentasi, tanpa defrag dalam windows yang memungkinkan kemudahan bagi penggunanya untuk membuat, mengedit, dan menghapus file tanpa kawatir terjadi fragmentasi pada data atau program yang ada. Hal ini karena Linux memakai sistem file EXT2FS (Second Extended File System) yang mempunyai keunggulan reduksi fragmentasi otomatis.
7. Kebal Virus, Linux mewarisi tradisi Unix dengan mendukung adanya file permission (izin file), yang dapat mencegah perubahan atau penghapusan file tanpa seizin dari pemiliknya. Selain itu, Linux juga merupakan sistem operasi terbuka, sehingga rasa kebersamaan yang ditimbulkannya membuat linux adalah milik setiap orang, bukan hanya milik pembuat atau pengembangnya.
8. Bugfix, Masalah keamanan yang menyangkut sistem operasi itu sendiri biasanya cepat sekali diumumkan beberapa jam saja setelah ditemukan, diikuti dengan bugfix, workaround, advisory, dan sebagainya.
9. TCP/IP , Linux mempunyai native protocol TCP/IP sehingga semua yang memanfaatkan TCP/IP akan dapat dilakukan lebih cepat dibanding sistem operasi lain Non-Unix sehingga resource komputer yang dibutuhkan jauh lebih murah bila dibandingkan dengan sistem operasi lain.
10. Multi User, Linux dapat digunakan oleh satu atau lebih orang untuk menggunakan program yang sama atau berbeda dalam suatu mesin yang sama pada saat bersamaan, di terminal yang sama atau berbeda.
11. Multiconsole, Dalam satu komputer, pengguna dapat melakukan login dengan nama user yang sama atau berbeda lebih dari satu kali, tanpa perlu menutup sesi sebelumnya. Multiconsole dapat dilakukan pada Linux karena Linux merupakan Non-Dedicated Server, tidak seperti Novell Netware versi 4 ke bawah yang bersifat Dedicated Server. Pada Non-Dedicated, user dapat bekerja seperti halnya melalui klien menggunakan komputer server selagi server bekerja melayani klien-klien yang ada.
12. Multitasking, yang memungkinkan Anda mengakses data, atau mengeksekusi suatu program secara bersama-sama pada konsol yang berbeda tanpa takut terjadi stack atau hang pada sistem operasi. Anda bahkan bisa mengcopy, mengedit, menghapus satu file atau data secara bersamaan pada saat data dan file tersebut dieksekusi/di loading.
13. Login User, Linux memiliki login user atau operator yang tidak terbatas jumlahnya sehingga memungkinkan pemakai hingga 254 klien secara bersamaan, dan dilengkapi dengan password.
14. Akses Sistem File, Linux mendukung 34 macam akses sistem file yang berbeda, antara lain FAT16, FAT32, NTFS, HPSF, MINIX, UFS, SCO, XENIX, Apletalk, Marsnwe, dll
15. Emulator, Linux menyediakan Emulator untuk menjalankan aplikasi yang didesain untuk sistem operasi yang berbeda, misalnya :
a. DOSemu (DOS emulator), untuk menjalankan aplikasi DOS.
b. WINE (Windows Emulator), untuk menjalankan aplikasi windows 16 bit dan beberapa aplikasi windows 32 bit.
c. Executor, untuk menjalankan aplikasi Macintosh.
d. IBCS, untuk menjalankan file executable FreeBSD, NetBSD, OpenBSD, SCO UNIX, dll
e. Dengan menggunakan VMWare, linux bisa menjalankan windows dan windows NT
Dan banyak lagi keunggulan Linux yang Saya tahu..Dan kelemahan yang Saya rasakan setelah mencoba memakai Linux adalah kemudahan dalam menggunakannya karena mungkin terlalu lama dengan sistem operasi windows...

Game Ayo Dance

Audition AyoDance adalah Online Dance Battle Game, dimana anda dan teman-teman di seluruh Indonesia bisa bertemu dan bertanding dance secara online.

Pilihan berbagai macam variasi lagu yang menarik dapat dipilih di dalam Audition AyoDance dan Music Mall, mulai dari Pop, R&B atau bahkan Hip Hop !!

Di dalam Fashion Mall juga terdapat item-item menarik, ekspresikan Dancer anda dengan Avatar yang unik di Fashion Mall. Ayo tampil beda dari yang lain !!

Dengan cara bermain yang mudah tentu saja anda dapat melakukan ratusan gerakan dance yang keren dan fantastis, seperti gerakan dancer TOP artis idola, atau koreografi dance yang romantis. Bermainlah bersama pasangan anda !


GAME MODES

Practice Mode

Practice Mode adalah Mode yang dianjurkan untuk Dancer pemula yang baru saja memainkan Audition AyoDance untuk pertama kalinya. Newbie Dancer atau pemula dapat mempelajari berbagai macam pola Key Note serta menyesuaikan diri dengan beat lagu untuk melakukan gerakan dance. Persiapkan diri sebelum bertanding di Dancefloor yang sesungguhnya !!

Normal Play

Mulailah dance battle dengan Dancer lainnya ! Ini adalah Mode dance battle paling mudah. Pertandingan antara 6 orang Dancer secara bersamaan. Gerakan Freestyle dan Finish Move dapat dilakukan di dalam Mode ini. Sangat direkomendasikan untuk Dancer pemula di Audition AyoDance.

Dance Competition

Mode dance ini membutuhkan kekompakan dalam melakukan gerakan koreografi dance. Sesuaikan gerakan dance kalian. Mode ini disarankan untuk expert Dancer.

Freestyle Battle

“Kebebasan adalah segalanya !!” Anda hidup dengan motto itu-kan ? Cobalah Mode Freestyle Battle. Tunjukkan gerakan dance terbaik yang tidak dapat ditiru oleh Dancer lain di sini. Setiap Dancer akan diberikan kesempatan untuk melakukan dance Freestyle.
Be different ~ Be Freestyler !!

Normal Team Play

Mode favorit untuk bermain bersama pasangan dan teman-teman Dancer lainnya. Permainan 2 lawan 2, ataupun 3 lawan 3 di Dancefloor yang sama. Kolaborasi dan kerja sama team adalah faktor yang menentukan di Team Mode.

8-D

Apakah anda adalah expert Dancer ? Apakah 4-D mode sudah terlalu mudah ?
Temukan Mode yang lebih menantang dengan menggunakan 8-D. Bermacam gerakan dance yang berbeda dapat ditemukan di sini.

Battle Party

Di Mode ini anda dan Dancer lainnya dapat melawan NPC Idola yang anda pilih.
Anda membutuhkan 300 Den dan 4 orang Dancer lainnya untuk melakukan dance battle dengan NPC Idola. Kalahkan berbagai macam NPC Idola yang ada, atau bahkan … ingin mengalahkan Yodan Cea ? Mode ini hanya tersedia untuk Dancer level 6 ke atas.

GAME FEATURES
  • Temukan lebih dari ratusan gerakan dance yang sensasional di dalam Audition AyoDance. Semua gerakan dance itu dapat dilakukan hanya dengan menggunakan pola Key Note.
  • Bermacam-macam game Mode dapat membuat para Dancer selalu berusaha untuk menjadi yang terbaik di Dancefloor. Mulai dari Practice Mode hingga Freestyle Battle !!
  • Audition AyoDance Ranking untuk mengetahui sehebat apakah anda ? Gunakan Audition AyoDance Ranking untuk melihat ranking anda dan Dancer lainnya ~ motivasilah diri anda selalu untuk menjadi salah satu dari Dancer terbaik di Audition AyoDance !!
  • Bosan menjadi Newbie terus menerus ? Gunakan fitur “License Test”. Selesaikan misi yang diberikan pada fitur “License Test”. Tingkatkan level Dancer anda !!
  • Fitur “Broadcast” yang fleksibel memungkinkan pengiriman pesan untuk teman-teman dan Dancer lainnya, fitur ini berlaku di semua server. Ekspresikan diri anda dengan menggunakan fitur “Broadcast”.
  • Couple Dance atau B-Boy Battle ? Lakukan di sini bersama dengan pasangan dance anda atau Dancer lainnya. AyoDance !!
  • Tampilan Audition AyoDance sangat menarik diiringi dengan lagu – lagu yang selalu di-update. Jangan ketinggalan pula untuk memilih lagu – lagu yang dibawakan oleh artis dalam negeri. Ayo Dance Indonesia !!
Untuk info lebih lengkap, download dan registrasi di situsnya www.ayodance.com


Sumber: Ayo Dance
Author: Hendra

Google Hacking

Google merupakan satu dari beberapa perusahaan sangat besar didalam bidang bisnis internet. Selain menjadi satu dari beberapa perusahaan terbesar di dunia internet ini, google juga ternyata menjadi satu dari beberapa website yang dapat dikatakan memiliki jumlah catatan pengunjung terbanyak, bagaimana tidak? Segala sesuatu yang sehubungan dengan internet sekarang ini semuannya dapat dicari melalui google, dari data mengenai masalah umum, berita, hingga informasi teknis.

Berbicara sehubungan dengan sub judul artikel ini, yang berbunyi “Taking Advantage of Technology”, dalam artikel kali ini saya akan sedikit membahas mengenai sebuah tehnik hacking yang menggunakan layanan yang diberikan daripada google ini sendiri.

Seperti yang telah kita ketahui, bahwa dengan adanya kemajuan teknologi dan semakin berkembangnya industri internet, tentu juga banyak hal hal lain yang terjadi sehubungan dengan system keamanan. Majunya sebuah jenis teknologi, tentu akan diimbangi dengan tehnik “men-dobrak” daripada system itu sendiri. Ini dapat kita lihat dalam kasus google.com sebab telah diketahui bahwa selain berguna sebagai sebuah search engine paling ampuh dengan database yang mencapai miliaran jumlahnya, google pun tidak dapat menutupi kenyataan bahwa banyak hacker yang menggunakan google.com sebagai sarana melakukan tindak “iseng-iseng” di internet, sebab selain dapat mencari data data seperti MP3, Film, Artikel, dan lain sebagainyam google pun memiliki kemampuan untuk dapat mencari data yang dapat digolongkan sebagai data rahasia.

Dengan menggunakan sedikit kemampuan unik, dan tentunya dengan menggunakan google.com sebagai sarana pencarian data, ternyata orang dapat menemukan banyak data sensitive di Internet. Data data yang dimaksud dengan data sensitive adalah data yang dapat digolongkan sebagai data pribadi, seperti nomor kartu kredit, dan password.

Menggunakan google tentunya sudah bukanlah merupakan sebuah hal yang aneh lagi bagi mereka yang sering menggunakan internet. Ditambah lagi, mengingat penggunaan daripada website google.com itu sendiri yang sangat user-friendly, penulis merasa tidak perlu untuk menjelaskan lebih lanjut mengenai metode mencari dengan menggunakan google. Dalam artikel ini kita akan membahas lebih kearah dasar metode pencarian serta pengenalan string dalam penggunaannya di google.com serta contoh contoh bentuk kalimat pencarian yang sangat membantu dalam melakukan google hacking nantinya.

Tehnik Dasar Pencarian

* Penggunaan string (+) digunakan untuk melakukan pencarian paksa terhadap huruf yang serupa. Sedangkan (-) digunakan untuk men-tidak sertakan sebuah kata dalam pencarian.
* Untuk mencari sebuah susunan kata tertentu dengan sangat tepat, maka anda perlu menggunakan string (“ “)
* Sedangkan titik (.) digunakan untuk melakukan metode pencarian text satu karakter.
* Tanda bintang melambangkan segala huruf.
* Syntax site: digunakan untuk memerintahkan google supaya melakukan pencarian dalam situs tertentu saja. Alamat situsnya dapat dimasukan sesudah tanda titik dua. (e.g site:www.th0r.name)
* Syntax filetype: digunakan untuk memerintahkan google untuk melakukan pencarian terhadap jenis file secara ter-spesifikasi. Jenis file yang ingin dicari dapat diposisikan setelah tanda titik dua.
* Syntax link: digunakan untuk memerintahkan google supaya hanya melakukan pencarian dalam hyperlinks tertentu.
* Syntax cache: digunakan untuk memerintahkan google untuk menampilkan versi daripada sebuah webpage pada saat google membukanya. Keterangan mengenai alamat website dapat ditambahkan pada bagian akhir sesudah tanda titik dua.
* Syntax intitle: dalam hal ini google diperintahkan hanya untuk mencari keterangan berdasarkan title daripada dokumen dokumen tertentu, sesuai dengan yang kita ketikan pada bagian akhir syntax setelah tanda titik dua.
* Syntax inurl: Google akan melakukan pencarian data dalam syntax URL tertentu yang diberikan setelah tanda titik dua.


Mengenal lebih dalam Syntax Untuk Google Hacking
Setelah mengenal dasar metode pencarian menggunakan google.com, sekarang kita akan beralih ke syntax yang dapat dikatakan lebih specific dan lebih komplikasi dibandingkan syntax yang telah diberikan diatas. Mari sekarang kita perhatikan syntax dibawah ini:

intitle:"Index of" passwords modified
allinurl:auth_user_file.txt
"access denied for user" "using password"
"A syntax error has occurred" filetype:ihtml
allinurl: admin mdb
"ORA-00921: unexpected end of SQL command"
inurlasslist.txt
"Index of /backup"
"Chatologica MetaSearch" "stack tracking:"
Contoh contoh yang diberikan diatas adalah contoh contoh syntax yang bias dikatakan digunakan untuk mencari password ataupun admin page, dan juga bias digunakan untuk mencari page yang tidak seharusnya dapat dibuka oleh user biasa. Kombinasi kombinasi lain dapat digunakan untuk melakukan pencarian yang lain dan hanya perlu dimodifikasi sesuai dengan kebutuhan dan target anda.
Amex Numbers: 300000000000000..399999999999999
MC Numbers: 5178000000000000..5178999999999999
visa 4356000000000000..4356999999999999
Sedangkan syntax yang diatas ini digunakan untuk mencari nomor kartu kredit orang menggunakan google.com

Bedah Syntax
Setelah melihat beberapa syntax yang lebih complex diatas, mari kita sedikit membahas maksud dari syntax syntax yang ada dibawah ini.
"parent directory " /appz/ -xxx -html -htm -php -shtml -opendivx -md5 -md5sums
"parent directory " DVDRip -xxx -html -htm -php -shtml -opendivx -md5 -md5sums
"parent directory "Xvid -xxx -html -htm -php -shtml -opendivx -md5 -md5sums
"parent directory " Gamez -xxx -html -htm -php -shtml -opendivx -md5 -md5sums
"parent directory " MP3 -xxx -html -htm -php -shtml -opendivx -md5 -md5sums
"parent directory " Name of Singer or album -xxx -html -htm -php -shtml -opendivx -md5 -md5sums
Seperti yang dapat kalian perhatikan dari keseluruhan syntax. Bagian yang diganti hanya selalu pada bagian sesudah kata “Parent Directory”. Kenapa? Setelah kita pelajari dibagian awal artikel ini tadi bahwa syntax (“ “) digunakan untuk melakukan pencarian kalimat secara pasti, dan (-) digunakan untuk men-tidak ikut sertakan sebuah kata dalam keseluruhan kalimat pencarian. Sehingga dalam syntax ini dapat kita artikan secara kasar juga sebagai berikut:

* “Parent Directory”  Pencari sedang melakukan pencarian untuk kata Parent Directory secara pasti dan tidak secara terpencar (Parent sendiri dan Directory sendiri)
* Pencari menaruh apa yang ingin dia cari. (Contoh : /appz/ adalah aplikasi. Dan MP3, berarti dia mencari mengenai hal MP3)
* -xxx  Pencari tidak menginginkan adanya konten xxx dalam pencariannya.
* -html  Pencari tidak menginginkan adanya konten html dalam pencariannya.
* -htm  Pencari tidak menginginkan adanya konten htm dalam pencariannya.
* -php  Pencari tidak menginginkan adanya konten php dalam pencariannya.
* Dan lain sebagainya.


List Syntax, serta Kombinasinya
Setelah membahas mengenai metode pencarian, syntax yang cukup komplikasi hingga beda arti syntax, pada bagian sebelumnya. Pada bagian ini kita akan membahas mengenai kombinasi syntax dan bagaimana fungsinya, serta bagaimana membaca arti syntax tersebut.
Inurl:Microsoft filetype:iso
Anda akan mencari pada setiap URL berbau kata Microsoft untuk segala file yang bertipe iso. Anda dapat merubah URL dan Filetype menjadi apapun sesuai kebutuhan anda.
"# -FrontPage-" inurl:service.pwd
Dengan menggunakan syntax ini, anda menyuruh google untuk mencarikan password frontpage untuk anda.
“http://*:*@www”
Syntax diatas digunakan untuk melakukan pencarian password pada line url anda. Dalam kasus ini anda mencari user dan password yang tulisannya apa saja, pada domain name tertentu. (Masukan nama domain tanpa .com .net / .org) – (Contoh : “http://*:*@www” neotek)
Cara lain untuk menggunakan syntax ini dalam bentuk yang berkesebalikan ialah dengan cara menuliskan syntax seperti ini:
“http://th0r:th0r@www”  dalam kasus ini anda mencari username dan password th0r pada website yang nantinya akan anda masukan alamatnya dibagian belakang.
“sets mode +k”
Nampak seperti IRC? Memang betul. Ada banyak juga room di IRC yang menggunakan key untuk melakukan join kedalam room tersebut dan dengan menggunakan syntax ini, anda akan dapat menemukan beberapa key yang tercatat dalam log percakapan channel / room tersebut.
Allinrul: Admin mdb
Kalian akan menemukan banyak web page sehubungan dengan administrator system page.
Intitle: “Index Of” config.php
Dengan syntax diatas, kalian akan diberikan setumpuk data mengenai website website yang memiliki file config.php
Bahkan google dapat juga dijadikan ajang untuk mencari warez serial code. Katakanlah anda membutukan Windows XP Pro serial number. Anda hanya perlu membuka http://www.google.com dan mengetikan syntax sebagai berikut:
“Windows XP Professional” 94FBR
Yang dapat juga kita artikan sebagai pencarian kata Windows XP Professional tanpa di pisahkan. Sedangkan 94FBR itu sendiri adalah sebuah code yang kerapkali dimasukan ke dalam bagian daripada registration code yang ada pada kebanyakan software Microsoft. Oleh dari karena hal tersebut, penggunaan code 94FBR mungkin akan cukup membantu dalam melakukan pencarian serial code. Akan tetapi, segalanya tetap dapat dimodifikasi sesuai dengan keinginan serta keperluan anda.
Sekian cerita singkat saya kali ini mengenai Google Hacking. Perlu diingat bahwa bagaimana tingkat kesuksesan dalam menggunakan google hacking ini adalah 100% tergantung daripada ide dan kreatifitas anda sendiri dalam mengkombinasikan syntax dan menyesuaikan data yang anda ketahui mengenai suatu target tertentu. Tapi yang perlu saya jelaskan disini, bahwa google hacking adalah salah satu tehnik yang cukup mengerikan apabila anda dapat menggunakannya dengan sangat baik. Hal inipun didukung dengan kenyataan bahwa kebanyakan ahli security di dunia telah menempatkan Google Hacking sebagai salah satu tehnik yang sejajar dan sama berbahayanya dengan SQL Injection, Cross-site Scripting dan Remote Execution Command.
Credit and Special Thanks To: Johnny Long With His Book Named as “Google Hacking”
Tak lupa juga saya mengucapkan terima kasih kepada Epel (Thanks yoo =P), Ignes (Yang sudah nemenin chat waktu lg buat ini artikel), Cindy (Yang juga sudah nemenin ngobrol sampe artikelnya kelar) Hehehe, juga Jeffry dan Nico. Serta beberapa teman teman saya yang lainnya.
Akhir kata, saya hanya ingin mengucapkan. Teknologi berkembang untuk di eksploitasi fungsi dan manfaatnya. Kalau meng-eksploitasi kekayaan alam itu salah, meng-eksploitasi funsi teknologi adalah sebuah hal dapat dikatakan bagus. Oleh dari karena itu, teruslah mencari.